Mengatasi Jerawat dengan Biji Buah Pala

aura.co.id | 26 November 2016 | 03:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - MANFAAT bahan alami untuk kecantikan seolah tak terbatas. Berbagai permasalahan kulit dapat ditangani dengan bahan-bahan dari alam tanpa harus menggunakan zat kimia atau bahan pengawet yang dapat berbahaya bagi tubuh. Salah satunya biji pala yang rupanya ampuh mengatasi jerawat.

Biji pala memiliki kandungan anti peradangan dan anti-microbial yang membantu mempercepat penyembuhan kulit berjerawat.

Bahan-bahan:
Biji pala
Susu secukupnya

Cara membuat:
1. Siapkan bahan-bahan yang diperlukan.
2. Hancurkan biji pala hingga halus dengan cara diblender atau diulek. Pastikan alat yang digunakan harus dalam kondisi bersih agar biji pala yang akan diaplikasikan ke kulit tidak tercampur kotoran.
3. Campurkan dengan susu, lalu aduk hingga kental dan berbentuk krim pasta. 
4. Oleskan pada jerawat menggunakan jari atau cotton bud. Cuci tangan sebelum mengaplikasikan krim ke kulit yang berjerawat.
5. Tunggu hingga satu jam agar krim meresap.
6. Bilas dengan air hangat hingga bersih.

 

AURA.CO.ID

 

Penulis : aura.co.id
Editor: aura.co.id
Berita Terkait