Lagu "Dekat Di Hati" Milik RAN Diciptakan Saat Ngabuburit

Wayan Diananto | 21 Maret 2015 | 16:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Lagu "Dekat Di Hati" milik RAN yang sangat populer saat ini, membuat penggemar bertingkah lebih ekstrem. Baru naik panggung, mereka sudah meneriakkan "Dekat Di Hati! Dekat Di Hati!" 

Teriakan yang membuat si vokalis RAN, Nino, bingung. Rupanya, banyak penggemar memiliki cerita yang sama dengan lagu ini. Banyak yang terwakili. Tidak hanya mereka yang pacaran jarak jauh. Namun juga para jomblo yang merantau dan rindu keluarga. 
    
Tidak ada yang menyangka album berisi sepuluh lagu itu bisa mengeluarkan lima single. "Hari Baru" kali pertama dirilis dalam bentuk single pada Januari 2013. Menyusul kemudian, "Kita Bisa" (featuring Tulus). Albumnya sendiri baru dilepas awal 2014. Biasanya umur album RAN 1,5 tahun. Hari Baru menyempurnakan pencapaian para pendahulunya karena telah melewati masa edar 2 tahun. Tidak banyak yang tahu pula, RAN sempat patah semangat gara-gara album ini. 
    
"Lagu 'Begitu Saja' membuat kami putus asa. Empat bulan sejak single ini diperkenalkan, masih saja ditanggapi dingin oleh pasar. Persis ketika lagu ini mau kami turunkan, respons merangkak naik. Itu sebabnya kami menunda perilisan 'Dekat Di Hati'. Ternyata respons pendengar terhadap 'Dekat Di Hati' di luar perkiraan," Nino menukas. 

Padahal, lagu ini diciptakan tidak sengaja saat ngabuburit di kantor manajemen bermodal gitar akustik. Bagi Asta, lagu hit itu rezeki.
    
"Sesuatu yang diciptakan dengan niat baik dan tidak ngoyo sering kali menimbulkan efek besar. Sama seperti 'Pandangan Pertama' yang ditulis secara iseng dan belum ada vokalis yang menyanyikan sampai akhirnya kami bertemu Nino," Asta mengenang.

(wyn/adm)

Penulis : Wayan Diananto
Editor: Wayan Diananto
Berita Terkait