Ketika Bahan Tulle Dimanfaatkan dengan Cara Berbeda

Khairiyah Sartika | 27 Januari 2014 | 07:45 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - JIKA selama ini Anda sering melihat kain tulle dikreasikan dalam berbagai rancangan busana termasuk milik para desainer ternama, maka ada cara berbeda memanfaatkannya.

Hal ini ditunjukkan oleh seniman asal Inggris, Benjamin Shine. Pria berambut ikal ini mampu menciptakan mahakarya luar biasa menggunakan bahan ringan ini.

Namun dia tak membuatnya menjadi sebuah dress atau busana siap pakai, melainkan lukisan menakjubkan yang menggambarkan sosok terkenal serta potret manusia secara abstrak.

Setiap karyanya dibuat menggunakan satu pilihan warna, namun perhatian terhadap detil, teknik melipat dan menggosok yang membuatnya berhasil menciptakan begitu banyak lapisan warna yang memperkuat ide dan kreatifitasnya.

"Ide melukis menggunakan bahan mengarah pada perkembangan teknik ini dimana potret dari gambar tersebut diciptakan melalui pelipatan yang rumit dari satu potongan panjang bahan tulle. Teknik ini bertujuan memanfaatkan kualitas dari daya tembus pandang kain tulle untuk menghasilkan berbagai gradien, tone dan tekstur," ungkap Shine melalui situs pribadinya, benjaminshine.com.

Beberapa wajah terkenal yang berhasil dibuatnya antara lain, Putri Diana, Elizabeth Taylor dan Sir Peter Blake.

(tika/gur)

Penulis : Khairiyah Sartika
Editor : Khairiyah Sartika