Soobin dan Yeonjun Sakit, Rencana Comeback Album TXT Ditunda Hingga September

Rizki Adis Abeba | 8 Agustus 2019 | 22:45 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Grup TXT harus menunda rencana comeback album yang akan dilakukan bulan Agustus karena kondisi kesehatan beberapa personelnya sedang tidak memungkinkan untuk aktif berpromosi. Hal ini disampaikan oleh agensi Big Hit Entertainment melalui surat yang diunggah di Twitter resmi TXT pada Kamis (8/8).

Big Hit Entertainment mengungkapkan bahwa saat ini personel TXT, Soobin, didiagnosa mengalami infeksi konjuktivitis yang dapat menular. “Karena kondisi alami penyakitnya yang sangat menular, petugas medis menyarankan agar Soobin tidak ambil bagian dalam semua kegiatan publik dan dia juga membutuhkan istirahat yang cukup. Mengikuti saran medis, saat ini Soobin akan fokus untuk beristirahat dan pemulihan,” ungkap Big Hit Entertainment.

Tidak hanya Soobin, pada awal Agustus lalu Big Hit Entertainment juga mengumumkan bahwa Yeonjun menderita sakit pada tulang belakang. Meski saat ini kondisi Yeonjun sudah mulai membaik, agensi masih memberikan Yeonjun waktu untuk beristirahat sampai ia benar-benar pulih. Dengan mempertimbangkan kondisi kesehatan para personel TXT, Big Hit Entertainment memutuskan untuk menunda peluncuran album terbaru TXT yang sedianya akan diluncurkan pada akhir Agustus menjadi akhir September.

“Perilisan album baru TXT, yang tadinya akan dilakukan pada Agustus, akan dijadwalkan ulang pada akhir September untuk mengakomodir masa istirahat dan penyembuhan para artis juga liburan hari raya Chuseok,” ungkap perwakilan agensi.

Selain menyebabkan rencana comeback album yang harus ditunda hingga September, untuk saat ini TXT juga dipastikan batal hadir di konser Lotte Duty Free Family Concert yang akan digelar pada 11 Agustus.

(riz)

 

Penulis : Rizki Adis Abeba
Editor: Rizki Adis Abeba
Berita Terkait