Gempa Guncang Pacitan, Jawa Timur, Tidak Berpotensi Tsunami

Redaksi | 8 Februari 2021 | 10:15 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Gempa bumi kembali terjadi hari ini. Dilansir dari akun Instagram BMKG, hari ini, Senin, 8 februari, pukul 08:12:27 WIB, gempa tektonik mengguncang wilayah Pacitan, Jawa Timur. Analisis BMKG menunjukkan gempabumi ini memiliki parameter dengan magnitudo M=4,7. Episenter gempa terletak pada koordinat 9.281 LS dan 111.34827 BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 125 km arah Tenggara Pacitan pada kedalaman 10 km. 

Memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempabumi yang terjadi jenis gempabumi dangkal akibat adanya aktivitas subduksi lempeng Indo Australia. 

Belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempabumi tersebut. Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempabumi ini tidak berpotensi tsunami. Hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempabumi susulan 

BMKG mengimbau masyarakat tetap tenang dan tidak terpengaruh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Masyarakat juga diminta menghindar dari bangunan yang retak atau rusak akibat gempa. 

Penulis : Redaksi
Editor: Redaksi
Berita Terkait