Pendiri SM Entertainment Lee Soo Man Pemegang Saham Terkaya di Industri Hiburan Korea

Administrator | 3 Desember 2013 | 12:11 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - PASAR saham manajemen artis Korea semakin hari kian menarik perhatian. Maklum perputaran yang semakin cepat dan daya tarik yang masih kuat, membuat harga saham yang dilempar ke bursa terus meningkat.

Setelah sempat tergeser oleh pemilih YG Entertainmen, Yang Hyung Suk, pemilik SM Entertainment Lee Soo Man kembali ke puncak. Hingga September, Yang Hyun Suk yang masih diliputi kesuksesan PSY, masih memimpin. Tapi menjelang Desember, Chaebul.com melaporkan posisi tertinggi kembali di pegang Lee Soo Man.

Lee Soo Man melewati pencapaian Yang Hyun Suk dengan memiliki saham sebesar 187 milyar won atau sekitar 2 triliun rupiah. Pencapaiannya itu mengalami penurunan sebesar 8,4 milyar won dari tahun sebelumnya. Tapi penurunan itu tak sebanyak yang dialami Yang Hyun Suk yang menderita penurunan paling besar, hingga 48.7 milyar won atau sekitar 21, 9 persen. Karier EXO, Super Junior, SNSD, dan SHINee yang makin kuat, sepertinya menjadi penyebabnya.

Yang Hyun Suk menduduki posisi pertama sejak popularitas PSY mendunia. Tapi sejak awal tahun penghasilannya terus menurun. Saat ini Yang Hyun Suk hanya memiliki penghasilan sebesat 174 milyar won.

Pemilik JYP Entertainment,  J.Y. Park menduduki posisi ketiga dengan peningkatan penghasilan hingga 4 kali lipat setelah menjalani merger dengan beberapa perusahaannya. Saham J.Y. Park meningkat dari  7.4 milyar won menjadi  24.6 milyar won.

Posisi selanjutnya diduduki aktor Bae Yong Joon yang memiliki saham di Key East, dengan total kepemilikan saham 23.9 milyar won. Park Soon Ae menyusul di belakangnya dengan 7.5 milyar won. Aktor Jang Dong Gun juga dengan sekitar 3.6 milyar won, disusul dua MC populer, Kang Ho Dong dan Shin Dong Yup. Keduanya sama-sama memiliki 2 milyar won. Kalau kepemilikan saham manajemen artis Korea terus meningkat, berarti artis-artis SM Entertainment yang juga memiliki saham perusahaan, ikut berkembang pesat. Kira-kira berapa ya, keuntungan mereka?

(hari/yb)

Penulis : Administrator
Editor: Administrator
Berita Terkait