Aktor Moon Ji Yoon Meninggal Dunia, Agensi Tegaskan Bukan Karena COVID-19

Rizki Adis Abeba | 19 Maret 2020 | 16:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Kabar duka datang dari dunia hiburan Korea, aktor Moon Ji Yoon dinyatakan meninggal dunia pada Rabu (18/03) malam. Karena maraknya wabah COVID-19 di Korea, tak pelak banyak yang mempertanyakan penyebab kematian Moon Ji Yoon, apakah terkait dengan penyakit yang disebabkan oleh infeksi virus corona tersebut?

Pada Kamis (19/03) agensi Moon Ji Yoon, Family Entertainment, memastikan meninggalnya Moon Ji Yoon bukan disebabkan karena COVID-19, namun karena mengalami infeksi serius yang mengakibatkan keracunan darah atau septicemia.

“Ini jelas bukan karena COVID-19. Dia telah dites dan dinyatakan negatif dari COVID-19, jadi dia diperbolehkan dirawat di rumah sakit. Dia segera dilarikan ke instalasi gawat darurat setelah mengalami infeksi bakteri dari sakit tenggorokannya. Gejalanya semakin parah ketika di ruang gawat darurat,” jelas perwakilan agensi Moon Ji Yoon.

“Melalui pemeriksaan, diketahui bahwa banyak organ tubuh Moon Ji Yoon menunjukkan ketidaknormalan, jadi dia segera dipindahkan ke ICU. Rupanya demam yang parah sudah merusak organ-organnya,” lanjut agensi.

Moon Ji Yoon debut pada 2002 dengan membintangi serial drama Romance. Ia juga telah membintangi sejumlah serial drama populer, seperti Iljimae, Cheese In The Trap, hingga Weightlifting Fairy Kim Bok Joo. Selamat jalan, Moon Ji Yoon! 

(riz)

Penulis : Rizki Adis Abeba
Editor: Rizki Adis Abeba
Berita Terkait