Surat Permintaan Maaf Seo In Guk Karena Tak Bisa Ikut Wamil

Nanda Indri Hadiyanti | 5 Oktober 2017 | 17:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Aktor Seo In Guk seharusnya menjalani wajib militer pada Maret 2017 lalu.

Namun dia tidak bisa mengikuti pelatihan karena mengalami gangguan pada tulang pergelangan kakinya.

Karena itu dia menulis surat untuk penggemarnya, dan baru mempostingnya di situs khusus fans baru-baru ini.

"Tentang masalah saya menjalani wajib militer, pertama, awalnya saya memang menundanya. Saya ambisius dengan pekerjaan saya, tapi saya juga direkomendasikan untuk operasi di bagian kaki yang sakit dan sedang menjalani perawatan, meski begitu saya tetap mencoba daftar wajib militer," tulisnya seperti dilansir dari Soompi, Rabu (4/10).

Seo In Guk kemudian tetap mencoba mendaftar wajib militer. Saat melakukan wawancara dengan pimpinan pleton, Seo In Guk ditanya tentang kondisi kesehatannya. Dia mengatakan memiliki masalah di bagian kakinya.

Seo In Guk kemudian dirujuk ke rumah sakit untuk pemeriksaan X-ray dan kemudian diputuskan tidak bisa melanjutkan wajib militer.

"Sebagai aktor dan penyanyi sayang ingin menjalani wajib militer sebagai tentara aktif. Tapi hasil pemeriksaan rumah sakit tidak meloloska saya untuk mengikuti wajib militer. Meski saya meminta tetap ikut wajib militer, pihak rumah sakit mengatakan kondisi kaki saya tidak cukup kuat untuk menjalani pelatihan dan tidak ada yang bisa dilakukan selain mengirim saya pulang," lanjutnya.

Dia meminta maaf kepada penggemarnya dan dia mengatakan akan berusaha sebaik mungkin untuk mengobati kekecewaan para fans karena dia tidak bisa menajalani kewajiban membela bangsa.

"Saya berharap kalian mengerti dan saya berharap kalian bisa menikmati hari libur (chuseok) kalian," tulis In Guk.

 

(nda / gur)

 

Penulis : Nanda Indri Hadiyanti
Editor: Nanda Indri Hadiyanti
Berita Terkait