Jonghyun SHINee Meninggal Dunia, Ini Daftar Acara Hiburan yang Dibatalkan

Rizki Adis Abeba | 19 Desember 2017 | 08:45 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Kematian Jonghyun SHINee secara tragis pada Senin (18/12) menjadi duka bagi seluruh keluarga SM Entertainement dan dunia hiburan Korea pada umumnya. Karena masih dirundung duka mendalam, para artis SM Entertainment membatalkan kehadirannya di berbagai acara hiburan. Apa saja?

Penyanyi senior Kangta membatalkan kehadirannya sebagai penyiar acara radio “Starry Night” yang dijadwalkan pada Selasa malam. Kesedihan yang dirasakan Kangta karena kepergian Jonghyun membuatnya tidak kuasa bercuap-cuap di depan mikrofon radio.

Personel NCT, Jaehyun dan Johnny juga absen dari acara “NCT’s Night Night” di siaran radio SBS PowerFM. Untuk sementara Jaehyun dan Johnny digantikan oleh Paul Kim dan penayangan video siaran radio juga dibatalkan. Sementara itu Taeyeon SNSD memutuskan menunda acara jumpa penggemar yang rencananya digelar pada 19 Desember.

Duka paling mendalam tentu dirasakan rekan-rekan Jonghyun di grup SHINee. Key yang tengah berada di Lisbon, Portugal, sejak 17 Desember, untuk melakukan pemotretan, dilaporkan segera kembali ke Korea dan menunda seluruh pekerjaannya. Belum diketahui di mana posisi personel SHINee lainnya: Minho, Taemin, dan Onew ketika kabar duka ini menyeruak.

Meski tidak berada pada satu atap agensi, sahabat Jonghyun yang juga personel grup Highlight, Yong Junhyung, juga membatalkan siaran V Live yang semestinya dilakukan pada 19 Desember, tepat di hari ulang tahun Junhyung. Untuk itu siaran Junhyung digantikan oleh Jeong Sewoon. 

(riz/ari)

Penulis : Rizki Adis Abeba
Editor: Rizki Adis Abeba
Berita Terkait