Perseteruan Panas Go Hyun Jung Dengan Sutradara Serial Return

Rizki Adis Abeba | 19 Februari 2018 | 08:10 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Di tengah kabar baik soal perolehan rating yang terus meningkat, serial Return diterpa konflik internal yang memanas.

Sang bintang utama, Go Hyun Jung (46), terlibat perseteruan sengit dengan salah satu sutradara, Joo Dong Min. Akibatnya, Go Hyun Jung mengundurkan diri di tengah jalan. 

Return drama thriller produksi SBS yang menceritakan upaya pengacara Choi Ja Hye (Go Hyun Jung) dan detektif DokgoYoung (Lee Jin Wok) dalam memecahkan kasus pembunuhan yang melibatkan anak-anak dari kaum elit di Korea. Sejak tayang pada 17 Januari, serial ini menarik perhatian pecinta serial drama Korea hingga menembus rating 17,4 persen di episode ke-14 dan diprediksi terus merangkak naik.

Kabar soal perseteruan antara Go Hyun Jung dengan Joo Dong Min mulai menyeruak ke media sejak Rabu (07/02). Mulanya, Go Hyun Jung terlibat adu mulut dengan sang Joo Dong Min di lokasi syuting.

“Ini bukan pertama kalinya terjadi. Sejujurnya, ada satu dua masalah sebelum situasi ini terjadi,” ungkap sutradara Return yang lainnya. Para kru mengatakan adu mulut itu terus memanas dan puncaknya Go Hyun Jung melakukan aksi mendorong, menarik kerah, dan menendang Joo Dong Min. Setelah kejadian itu, Go Hyun Jung segera meninggalkan lokasi syuting.

Menurut saksi dari kru, sebagai bintang utama Go Hyun Jung memprotes perkembangan karakter yang tidak sesuai keinginannya. Ia juga menginginkan porsi kemunculan lebih banyak sebagai bintang utama.

“Tetapi ada perubahan karena sinopsisnya selalu berubah dan sepertinya ada argumen kecil sejak awal karena hal itu. Itu sebabnya skenario lanjutannya tak kunjung keluar,” ungkap sang saksi. 

Menyusul kejadian tersebut, pihak SBS memberikan pernyataan mengenai tindakan Go Hyun Jung yang dianggap arogan. Mereka bahkan memberikan sinyal pemutusan kontrak dengan sang aktris.

“Konflik antara Go Hyun Jung dengan para kru sudah terlalu besar. Karena sikap sang aktris yang tidak menyenangkan, mereka tidak bisa melanjutkan syuting, jadi kami sedang berdiskusi untuk mengganti aktris pemeran tokoh utama,” kata perwakilan SBS.

Jajaran petinggi di SBS bahkan telah mengadakan pertemuan untuk membahas kasus ini. Meski belum diputuskan, ada kemungkinan  Go Hyun Jung akan dicekal dari seluruh acara yang tayang di kanal TV SBS.

“Ini harusnya menjadi kasus yang memperingatkan para selebriti yang menyalahgunakan kekuasaan mereka yang telah dibayar mahal. Sebagian besar setuju untuk mencekal Go Hyun Jung dari seluruh serial drama SBS di masa mendatang,” ungkap perwakilan SBS.

(riz / gur)

Penulis : Rizki Adis Abeba
Editor: Rizki Adis Abeba
Berita Terkait