Sesibuk Apapun, Mieke Amalia Meluangkan Waktu untuk Memperhatikan 5 Putrinya

Wayan Diananto | 8 Oktober 2017 | 21:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Sesibuk apa pun, kedekatan dua generasi mesti dibangun. Mieke Amalia memegang teguh prinsip ini.

Sesibuk apa pun, ia meluangkan waktu untuk mendengarkan kelima putrinya yakni Queena Miendra, Kayra Miendra, Azzahra Nabila Sudiro, Nayara Kanahaya Sudiro, dan si bungsu, Jenaka Mahila Sudiro.

Beruntung, ritme syuting Dunia Terbalik sehat. Jadi, Mieke masih bisa mengantar anak-anak ke sekolah. Juga mendampingi Tora menjalani rehabilitasi. Seperti diketahui, Tora dan Mieke diciduk Satuan Narkoba Polres Jakarta Selatan atas kepemilikan puluhan Dumolid di rumah mereka, Agustus lalu. Mieke dilepaskan setelah menginap satu malam di kantor polisi. Sementara Tora dipindahkan ke Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur. 

Selama Tora di RSKO, Mieke setia mendampingi. Ia izin tidak syuting DT beberapa hari. Setelah Tora bebas, Mieke kembali beraksi di lokasi syuting. “Sebisa mungkin saya menemani Tora. Dukungan saya luar biasa untuknya,” Mieke bercerita.

Saat skandal Dumolid menjadi isu nasional, publik mempertanyakan kondisi anak-anak Tora. Siapa yang mendampingi dan bagaimana perasaan anak-anak Tora saat orang tua mereka menjadi bulan-bulanan?

Kepada Bintang, Mieke menjelaskan bahwa kasus itu tidak dirahasiakan kepada anak-anak, kecuali si bungsu. Mieke menerangkan kepada anak-anak bahwa orang tua mereka bukan pencandu narkoba seperti sempat ditudingkan khalayak.

Diakui Mieke, “Jenaka sempat bertanya mengapa Tora tidak pulang ke rumah. Saya bilang, Tora sedang syuting.”

Di luar kasus Dumolid, Mieke menyebut punya 5 anak perempuan bukan perkara mudah. Apalagi, 4 di antaranya beranjak dewasa. Namun di sisi lain banyak hal menyenangkan yang dilakukan Mieke bersama keempat putrinya. 

“Kami suka mengobrol, pergi ke salon bareng, sampai bertukar baju dengan anak-anak karena ukuran kami hampir sama,” cerita Mieke seraya menambahkan, 5 anak sudah lebih dari cukup. Tak ada rencana untuk menambah momongan. “Saya bersyukur punya anak-anak yang selalu mendoakan orang tua mereka.”

 

(wyn / gur)

 

 

Penulis : Wayan Diananto
Editor: Wayan Diananto
Berita Terkait