Serial The Crown Season 5 Dinilai Bakal Merusak Reputasi Raja Charles dan Camilla

Redaksi | 8 November 2022 | 11:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Serial Netflix The Crown musim kelima akan tayang pada 9 November besok. Seorang pakar Kerajaan Inggris mengatakan musim terbaru The Crown bakal merusak reputasi keluarga kerajaan, terutama untuk Raja Charles dan Permaisuri Camilla.

Menurut Lucie Cave dari majalah Heat, yang telah melihat preview The Crown musik kelima, serial tersebut berfokus kehidupan keluarga kerajaan di tahun 1990-an. Menurut Cave, ini adalah salah satu masa tersulit dalam hidup keluarga kerajaan.

Selama periode tersebut, perselingkuhan Charles dengan Camilla Parker Bowles dan perceraian Charles dan Diana dibahas habis. Cave mencatat bahwa The Crown menampilkan detail perselingkuhan Charles dan Camilla.

Sementara menurut editor Daily Mirror Russell Myers, The Crown musim terbaru berpotensi merusak reputasi keluarga kerajaan. Padahal tak semua isi dalam serial tersebut berdasarkan fakta. Namanya juga serial drama, pastilah ada elemen fiksi yang ditambahkan. 

“Saya pikir itu cukup merusak, sungguh,” kata Myers. “Begitu banyak fakta yang harus dipisahkan dari fiksi, dan sayangnya itulah yang sedang kita bicarakan. Banyak orang mengatakan bahwa Netflix harus memberikan peringatan ini di awal. Ini (fiksi) bukan film dokumenter,” tambahnya.

Myers mengatakan bahwa banyak orang mendapatkan pengetahuan tentang keluarga kerajaan dari The Crown. Ini bisa menciptakan situasi di mana publik bisa mendapatkan lalu menyebarkan informasi yang salah tentang keluarga keluarga berdasarkan apa yang mereka lihat di serial tersebut .

Penulis : Redaksi
Editor: Redaksi
Berita Terkait