Harry Tak Akan Nikahi Meghan Markle Jika Putri Diana Masih Hidup

Octa | 29 November 2022 | 16:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Sikap Putri Diana terhadap Pangeran Harry saat ini yang berkonflik dengan keluarga kerajaan disorot oleh eks staf istana Inggris. Harry diyakini tak akan menikah dengan Meghan Markle jika Diana masih hidup.

Keputusan Harry menikah dengan Meghan dianggap sebagai pemicu hancurnya hubungannya dengan keluarga kerajaan. Mantan sekretaris pers Ratu Elizabeth II, Dickie Arbiter, mengatakan Diana akan meluruskan sikap Harry yang saat ini dinilai menyimpang.

“Saya akan mempertaruhkan nyawa saya di sini dan saya ragu Harry akan menikah dengan Meghan karena Harry tidak akan berada dalam keadaan seperti ini akibat kematian ibunya, dia akan mengambil jalan yang sama sekali berbeda dan dia akan tetap mendampingi raja," ungkap Dickie Arbiter.

Arbiter menambahkan, Diana akan dengan sigap merangkul dan menunjukkan jalan yang lebih baik bagi Harry.
"Diana akan membetulkan sekrup di kepalanya (Harry), ia akan membimbing Harry ke jalan yang benar, karena Diana adalah orang yang praktis dan masuk akal," imbuh Arbiter.

Pernyataan itu didukung oleh penulis buku The Palace Papers: Inside the House of Windsor- the Truth and the Turmoil, Tina Brown. Apa yang dilakukan Harry sudah terlalu jauh terlebih ketika ia bersama Meghan bersedia melakukan wawancara eksklusif dengan Oprah Winfrey.

"Wawancara Oprah sangat merusak hubungan Harry dan apapun yang bisa menjadi harapan bagi dirinya dan keluarga besarnya miliki untuk tetap bersama," ungkap Brown.

Kini Harry bersiap merilis memoar perdananya. Memoar itu pun diyakini akan lebih sensasional lagi ketimbang wawancara eksklusif bersama Oprah.

Tina Brown menilai keputusan Harry untuk mengiyakan membuat memoar adalah hal yang amat berani sekaligus tak semestinya ia lakukan.

"Hubungannya dengan istana Inggris yang memburuk akan mereda jika ia tak mengumumkan soal memoar yang ia miliki. Aku yakin memoar itu lebih menarik dari wawancara. Harry sekarang benar-benar tak memiliki privasi dan ia kini adalah buku yang terbuka bagi siapapun," ucap Tina Brown.

Penulis : Octa
Editor: Octa
Berita Terkait