Daftar 14 Negara Lolos 16 Besar Piala Dunia 2022, 2 Tiket Terakhir Milik Swiss dan Ghana?

Indra Kurniawan | 2 Desember 2022 | 09:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Empat belas negara telah menjejakkan kaki di babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar. Jepang, Spanyol, Maroko, dan Kroasia menjadi empat tim terakhir yang memastikan lolos.

Jepang menjadi tim kejutan, setelah mengalahkan Jerman, dini hari tadi menundukkan Juara Piala Dunia 2014 Spanyol dengan skor tipis 2-1. Kemenangan tersebut diwarnai kontroversi gol kedua Jepang yang pada akhirnya disahkan oleh VAR.

Spanyol yang meski kalah dari Jepang tetap lolos setelah unggul dalam selisih gol dari Jerman. Berdasarkan regulasi FIFA, pemeringkatan Piala Dunia 2022 berdasarkan jumlah poin, selisih gol, dan produktivitas gol.

Alvaro Morata (Instagram)

Dalam kasus Spanyol dan Jerman, jumlah poin mereka sama yakni empat. Namun dilihat dari selisih gol masing-masing tim, Spanyol memiliki keunggulan dengan selisih gol +6 sedangkan Jerman +1. 

Pada laga sebelumnya dari Grup F, Maroko telah memastikan lolos babak 16 besar usai menundukkan Kanada dengan skor 2-1. Hasil tersebut membawa Maroko menjadi juara grup dengan poin 7, selisih 2 poin dari Kroasia di posisi runner up.

Kroasia memastikan lolos setelah menahan imbang Belgia dengan skor kaca mata. Ini kali kedua secara beruntun Luka Modric lolos ke fase gugur setelah Piala Dunia 2018 di Rusia. Sebelumnya dalam 3 Piala Dunia (2002, 2006, 2014), mereka gagal mencapai babak 16 besar. 

Jepang, Spanyol, Maroko, dan Kroasia melengkapi 10 tim yang sudah lebih dulu memastikan lolos babak 16 besar. Mereka adalah Prancis, Brasil, Portugal, Belanda, Senegal, Argentina, Australia, Polandia, Inggris, dan Amerika Serikat. 

Dua tiket terakhir 16 besar akan diperebutkan oleh 6 tim. Dari Grup G ada Swiss, Kamerun, dan Serbia sementara dari Grup H Ghana, Korea Selatan, dan Uruguay. Peluang lolos paling besar dimiliki oleh Ghana dan Swiss. Mereka hanya butuh hasil imbang dari lawan masing-masing.

Penulis : Indra Kurniawan
Editor: Indra Kurniawan
Berita Terkait