Gunawan Dwi Cahyo Bantah Selingkuh, Begini Reaksi Okie Agustina
TABLOIDBINTANG.COM - Gunawan Dwi Cahyo membantah tudingan Okie Setiana Dewi soal perselingkuhan. Di hadapan wartawan Minggu (19/11), mantan pesepakbola Timnas Indonesia itu menganggap isu perselungkuhan dirinya hanya salah paham.
Okie Agustina tak mau ambil pusing dengan klarifikasi yang disampaikan Gunawan Dwi Cahyo. Menurut Okie, Gunawan bebas berbicara apa pun.
"Nggak ada masalah. Bagaimana ngomongnya, ya hak dia lah. Aku sih no comment," ujar Okie Agustina, saat ditemui di kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Minggu (19/11).
Lebih lanjut, Okie Agustina mengatakan dirinya tidak bisa memaksa Gunawan Dwi Cahyo untuk mengakui apa yang sudah ia perbuat.
"Aku juga nggak bisa memaksa dia harus mengakui atau berbohong. Ya setiap orang juga punya hak untuk berbicara, ya sudah," jelas ibunda Kiesha Alvaro itu.
"Dia mau membantah atau apa pun itu, hak dia sebagai warga negara Indonesia yang punya hak untuk berbicara," lanjutnya.
Tak ada yang perlu diperdebatkan lagu, Okie Agustina kini sudah sangat yakin untuk menyudahi rumah tangganya dengan Gunawan Dei Cahyo. Ia pim berharap proses sidang bisa berjalan lancar.
"Yang pasti aku sudah dengan komitmen aku untuk bercerai, ya sudah. Doain saja proses saya ini berjalan lancar, semua cepat selesai dengan baik, tidak ada masalah apa pun," harap Okie Agustina.