Soal Agnez Mo X Ari Bias, Armand Maulana: Penyanyi dan Pencipta Harus Berteman
TABLOIDBINTANG.COM - Armand Maulana ikut memberi tanggapan soal kisruh royalti antara penyanyi, Agnez Mo dan Ari Bias selaku pencipta lagu 'Bilang Saja'. Dalam putusan hakim di Pengadilan Niaga Jakarta Pusat, Agnze Mo dinyatakan kalah dan harus membayar denda ke Ari Bias sebesar Rp1,5 miliar.
Dalam unggahannya di media sosial, Armand Maulana mengaku terkejut dengan perasaan yang campur aduk.
"Kaget Sedih Marah Bingung Harus diselesaikan," buka Armad Maulana di akun Instagram miliknya, belum lama ini.
Menurut suami Dewi Gita itu, masalah royalti antara penyanyi dan pencipta lagu yang terjadi belakangan sudah sangat memprihatinkan.
Sambil menandai beberapa musisi, termasuk di antaranya Rossa, Melly Goeslaw, Nino Kayam, Thomas Ramdhan, Dewi Gita, Vina Panduwinata, hingga Dewa Budjana vokalis grup band GIGI itu menyebut seharusnya penyanyi dan pencipta lagu adalah teman atau dalam satu pihak.
Sayangnya kini justru bersebrangan bahkan sudah sampai pada jalur hukum.
"Menanggapi permasalahan agnezmo & ari bias saya jadi bingung..yg harusnya penyanyi & pencipta lagu/komposer dari jaman dulunya adalah teman, sahabat, sodara untuk bersinergi menghasilkan karya terbaik ehhh ini malah jadi berseberangan.. Bahkan sekarang udah di babak pengadilan..buat saya ini sangat memprihatinkan sih," tulis Armand di akun Instagram miliknya, @armandmaulana04.
Armand menegaskan, yang harus diperhatikan bukan perkara Agnez Mo dan Ari Bias. Namun permasalahan lebih besar lagi yakni soal permusuhan.
"Saya bukan fokus ke mslh agnezmo & ari bias..tp ini permasalahan lebih besar dari itu.. Ini akan menjadi permasalahan besar yg akan menjadi saling bermusuhan, saling sikat menyikat antar sesama insan musik & parahnya memporakporandakan ekosistem musik yg baruuuuu aja mau terbentuk menjadi baik (sebenernya masih jauh dari sempurna)."
"Kembali lagi ke jaman seperti dulu era kakak kakak kita thn 70-80an yg betul betul dirugikan trus tidak pernah di atas angin atas karyanya," tulis Armand Maulana.
Armand meminta para musisi di Tanah Air untuk lebih mementingkan diskusi agar ekosistem musik Indonesia lebih baik lagi.
"Untuk seluruh insan musik..yuk kita ngobrol yuk bareng bareng dengan niat memperbaiki ekosistem musik Indonesia yukkk..ekosistem disini tuh bukan hanya penyanyi & pencipta lagu..tapi seluruh yg terlibat..dari promotor, EO, LMKN, Pemerintah dsbnya dsbnya," jelas Armand Maulana.
Armand Maulana juga menyinggung soal kepentingan pribadi. Harusnya organisasi atau wadah diskusi bisa menyingkirkan pihak yang hanya mementingkan kepentingan sendiri.
"Paling benci ada orang ato sekelompok orang yg merusak ekosistem hanya untuk kepentingan diri nya saja.."
"Dan di Indonesia ini sudah sangat menjadi lumrah yg akhirnya negara kita ini akan trus jalan di tempat bahkan tenggelam tidak pernah ada kemajuan di bidang apapun.." tutup Armand Maulana.