Razman Minta Maaf ke MA, Hotman Paris Singgung Soal Karier di Ujung Tanduk

Supriyanto | 17 Februari 2025 | 15:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Razman Arif Nasution dan Firdaus Owiobo mendatangi kantor Mahkamah Agung (MA) pada Senin (17/2) siang. Mereka datang untuk mengajukan surat permohonan maaf karena membuat ricuh di persidangan, Pengadilan Negeri Jakarta Utara pada 6 Februari 2025 lalu.

Saat dimintai tanggapan soal permintaan maaf Razman ke MA, Hotman Paris Hutapea yang merupakan rivalnya merasa yakin jika permohonan tersebut sia-sia. Menurutnya pasti tidak akan dimaafkan.

"Saya enggak yakin (dimaafkan), saya merasa kurang yakin dia bisa diterima. Bagaimana perasaan pimpinan MA yang anak buahnya, hakim di bawahnya, diteriakin dipersidangan 'Koruptor, koruptor' dan itu di persidangan diketok-ketok mejanya," ungkap Hotman Paris Hutapea di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Senin (17/2).

Hotman Paris Hutapea menyebutkan, langkah yang ditempuh Razman meminta maaf ke MA karena sudah sadar kariernya berada di ujung tanduk. Hotman menyinggung soal pembekuan sumpah advokat Razman dan timnya, Firdaus Oiwobo.

Razman Arif Nasution dan Firfaus Owiobo minta maaf ke Mahkamah Agung, Senin (17/2)

"Selama itu masih dibekukan, maka semua surat kuasa maupun pembelaan dari Razman dan Firdaus yang dibuat sejak tanggal pembekuan kepada klien manapun batal demi hukum karena dibuat oleh orang yang tidak berwenang," beber Hotman Paris.

"Kedua, tentu masyarakat pasti menjauh untuk memakai (dia sebagai) pengacara. Orang memakai pengacara kan untuk menang, untuk membela diri, bukan untuk kalah. Kira-kira begitu," pungkas Hotman Paris Hutapea.

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait