Dampak Kecelakaan di Amerika Serikat, Aurelie Moeremans Alami Penyusutan Otak
TABLOIDBINTANG.COM - Kabar kurang enak datang dari Aurelie Moeremans yang masih berada di Amerika Serikat. Tak lama setelah menikah dengan Tyler Bigenho, Aurelie mengalami gangguan kesehatan akibat kecelakaan lalu lintas.
Aurelie Moeremans mengungkap hasil pemeriksaan Magnetic Resonance Imaging (MRI), dampak kecelakaan tersebut berakibat buruk pada bagian kepalanya.
Dari hasil pemeriksaan, dua bagian otaknya mengalami penyusutan imbas dari insiden yang dialami.
"Baru tahu, hasilnya ternyata cukup parah. Itu ngaruh banget ke hidup aku. Ke fokus, ke memori, bahkan ke keseimbangan emosiku," kata Aurelie Moeremans kepada wartawan baru-baru ini.
Aurelie Moeremans memberi contoh dampak penyusutan dua bagian otak di kepalanya itu. Menurutnya, itu berpengaruh pada sisi emosinya.
"Padahal lagi main atau lagi nongkrong sama temen-temen, harusnya kan seru ya, tapi rasanya tuh hampa," beber Aurelie.
"Kalau ada hal kecil yang bikin sebel, rasanya tuh sebel banget," sambung Aurelie Moeremans kemudian.
Maka dari itu, Aurelie Moeremans pun sedang berupaya menindaklanjuti hal tersebut ke tim medis. Dalam waktu dekat, ia berencana akan berkonsultasi dengan ahli neurologi untuk mencoba mengatasi problemnya itu.
"Aku baru mau ketemu sama neurologis lagi. Nanti dikasih tahu apa saja yang harus dilakukan. Untuk sementara ini, masih banyak minum suplemen aja," pungkas Aurelie Moeremans.
Sebagai informasi, kecelakaan yang dialami Aurelie Moeremans di Amerika Serikat sempat ia bagikan di akun Instagramnya. Kala itu, Aurelie mengatakan jika mobil yang mereka kendarai ditabrak oleh pengendara lain dari belakang. Akibatnya, Aurelie mengaku mengalami gegar otak ringan akibat benturan yang terjadi.