Nonton Film Jelita Sejuba, Inul Daratista Setuju Anaknya Jadi Tentara

Abdul Rahman Syaukani | 8 Mei 2018 | 13:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Inul Daratista mengatakan dirinya salut akan perjuangan prajurit dan keluarganya usai menonton film Jelita Sejuba di bilangan Epicentrum, Rasuna Said, Jakarta Selatan, Senin (7/5).

Perjuangan prajurit yang rela mengorbankan waktu kebersamaan demi membela negara diapresiasi Inul Daratista. Saking beratnya perjuangannya, momen pelepasan prajurit oleh keluarga bisa jadi itu pertemuan terakhir mereka.

"Kebayang (gimana istri prajurit). Menjadi seorang istri prajurit sangat berat. Banyak keluarga saya seorang prajurit. Kayak Bang Toyib lah," ucap Inul Daratista.

Pelantun lagu Buaya Buntung ini sangat berterima kasih mendapat undangan khusus untuk nonton bareng film Jelita Sejuba. Apalagi waktunya kala itu sedang kosong dari rutinitas pekerjaannya di dunia hiburan.

"Jelita Sejuba ini ditayangkannya di pelosok-pelosok. Saya salut, saya berterima kasih sekali dapat undangan nonton film ini. Kebetulan enggak kerja hari ini," ucapnya

"Saya diajak nonton sama Bu Sinta Nuriyah, tidak bisa nolak karena beliau yang ngajak," imbuh Inul Daratista.

Sejumlah pengetahuan diperoleh Inul Daratista usai nonton film Jelita Sejuba. Selain film tersebut mengajarkan wanita memang harus menjadi wanita kuat, film ini juga mengekspos keindahan Pulau Natuna secara maksimal.

"Ini film bagus bukan saja seorang wanita dituntut harus menjadi kuat, tapi kepulauan Riau juga sangat cantik sekali. Masih natural banget dan ini perlu promosi yang kuat dari pemerintah. Film ini jadi suri tauladan kepada para penonton supaya menjadi wanita yang kuat," kata Inul Daratista.

Ketika ditanya apakah anaknya, Yusuf Ivander Damares, direstui jika menjadi seorang tentara suatu saat kelak, Inul dengan tegas menyetujuinya.

"Kalau sebagai abdi negara, saya setuju saja. Tapi itu tergantung anaknya aja. Kalau mendukung, mendukung lah," tutur Inul Daratista.

Lebih lanjut dikatakannya, Ivan sempat menunjukkan kesukaan pada dunia militer. Hal itu terlihat Ivan suka mengenakan pakaian ala tentara.

"Dia kayak model tentara-tentaraan dia suka. Tapi enggak tahu arahnya nanti ke mana," tandas Inul Daratista.

(man/ray)

Penulis : Abdul Rahman Syaukani
Editor: Abdul Rahman Syaukani
Berita Terkait