Fahrani Melahirkan Anak Laki-laki 2 Bulan Lebih Cepat

Christiya Dika Handayani | 31 Oktober 2018 | 13:05 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Fahrani Pawaka Empel beberapa waktu lalu sempat mengejutkan publik setelah mengumumkan kehamilannya. Pasalnya, wanita yang berprofesi sebagai model ini sebelumnya tidak pernah mengumumkan pernikahannya.

Tak hanya itu, cara dirinya memberitahukan kehamilannya pun sempat membuat heboh. Hal ini lantaran Fahrani membagikan foto dirinya dengan menunjukkan perut buncit tanpa busana dan hanya memakai topi pantai.

Kini, Fahrani mengumumkan jika dirinya telah melahirkan. Melalui foto yang diunggah di Instastorynya, istri Viktor Sloth ini mengungkap kebahagiannya sambil menggendong bayi berjenis kelamin laki-laki itu di dadanya.

Fahrani juga menceritakan proses persalinan sang buah hati yang diberi nama Scorpio Indigo Sun tersebut. Ia mengatakan jika Scorpio lahir dengan persalinan normal di Ubud, Bali namun dalam waktu 2 bulan lebih cepat dari perkiraannya.

"Hari-hari yang kritis telah berlalu dan aku akhirnya merasa bisa berbagi momen terbesar dalam hidupku pada seluruh dunia. Scorpio Indigo Sun kami telah lahir ke bumi, secara tak terduga 6 hari yang lalu saat bulan purnama di Ubud. Dia terlahir secara normal dalam 1,5 jam saja. Dua bulan lebih cepat, laki-laki kecil ini menjalankan misinya," cerita Fahrani di postingannya, Selasa (30/10).

Di akhir unggahannya, peraih Piala Citra sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik FFI 2008 ini juga mengucapkan rasa terima kasihnya pada semua pihak yang telah memberi dukungan untuknya dan keluarga kecilnya.

"Kami berdua pulih, mengumpulkan kekuatan, dan saling bertumbuh dalam waktu yang cepat. Terima kasih sanak saudara di setiap sudut di muka bumi ini, siapapun dirimu. Cinta kalian yang tanpa syarat, pikiran kalian yang baik, dan dukungan kalian yang terus-menerus, dalam segala bentuk telah diterima dan dirasakan oleh petarung kecil ini, ayah bayi ini, dan aku sendiri. Syukur luar biasa," tutup Fahrani.

(dika/ray)

Penulis : Christiya Dika Handayani
Editor: Christiya Dika Handayani
Berita Terkait