Bima Aryo Tertunduk Lesu saat Ziarah ke Makam ART yang Tewas oleh Anjingnya

Christiya Dika Handayani | 8 September 2019 | 21:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Bima Aryo mengatakan kejadian yang menewaskan Asisten Rumah Tangga (ART) bernama Yayan yang bekerja di rumahnya merupakan musibah yang sangat menyedihkan.

Seperti diketahui, Yayan tewas setelah diterkam anjing peliharaan Bima bernama Sparta. Yayan meninggal dunia dalam perjalanan saat akan dirujuk ke rumah sakit. Ia mengalami luka yang cukup serius di bagian dada serta lehernya.

Baru-baru ini, presenter program My Trip My Adventure itu meluangkan waktu mengunjungi keluarga korban dan berziarah ke makam almarhumah Yayan.

Tampak dari foto-foto yang diunggah Bima Aryo di Instagramnya, keluarga Yayan menerima dengan baik kedatangan Bima beserta keluarganya. Di salah satu foto, Bima Aryo tampak tertunduk lesu sambil memegang pusara makam Yayan.

"Musibah yang sedang kami hadapi adalah tragedi yg sangat amat menyedihkan bagi kami semua, baik keluarga korban, keluarga kami sendiri, golden fams dan semua yg ikut prihatin," tulis Bima Aryo di keterangan fotonya, Sabtu (7/9).

Bima merasakan betapa sedihnya harus kehilangan orang terdekat. Tapi yang terpenting saat ini untuknya adalah memberikan perhatian lebih untuk keluarga korban.

"Kalian tahu betapa sayangnya kita sama semua hewan-hewan peliharaan kita, dan begitu sedih harus berpisah dgn mereka," sambungnya.

"Akan tetapi masih jauh lebih besar rasa sayang kami kepada sesama manusia, dan tentunya yg terpenting dan paling utama bagi kami sekeluarga adalah untuk berbelasungkawa dan memberikan perhatian kepada keluarga korban karena yang paling kehilangan disini adalah mereka," lanjut Bima.

Pria yang baru saja melangsungkan pernikahannya ini pun tak lupa memohon doa untuk keluarga korban.

"Mohon doa dari semua pihak, agar keluarga korban dan kita semua diberikan ketabahan dan keikhlasan menghadapi musibah ini," tutup Bima Aryo.

(dika)

 

Penulis : Christiya Dika Handayani
Editor: Christiya Dika Handayani
Berita Terkait