Resmi Menjanda, Asha Shara Terima Nafkah Rp.6 Juta Sebulan

Supriyanto | 30 Januari 2021 | 07:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Asha Shara dan Syafiq Assa’dy resmi bercerai pada 14 Januari 2021 di Pengadilan Agama Tigaraksa, Kabupaten Tangerang. Hingga batas waktu inkrah, Syafiq selaku tergugat tidak mengajukan keberatan.

Kasman Sangaji, kuasa hukum Asha Shara, menyebut dalam putusan sidang majelis hakim PA Tigaraksa mengabulkan semua tuntutan kliennya.

“Kalau Mbak Asha diputus pada tanggal 14 Januari 2021. Hasilnya apa yang kita minta alhamdulillah dipenuhi semua oleh Majelis Hakim Pengadilan Agama Tigaraksa. Dan hari ini jatuh inkrah putusan itu diberi waktu 14 hari bagi para pihak untuk menyatakan menerima atau menolak putusan PA, jadi hari ini inkrahnya,” ujar Kasman Sangaji, kepada wartawan, Kamis (28/1).

Ada beberapa poin penting yang diungkapkan Kasman Sangaji dalam isi gugatan Asha Shara. Soal nafkah, Syafiq Assa’dy harus memberi uang Rp 6 juta perbulan untuk kedua putrinya tersebut.

“Nominal itu tentunya memperhatikan pendapatan dari mantan suaminya gitu karena Majelis Hakim juga cukup adil dan bijak dalam memberikan putusan terkait memberikan nominal itu.

"Jadi tidak serta merta nominal itu kita meminta sebesar mungkin atau sekecil mungkin akan tetapi lebih bijaknya melihat pendapatan dari mantan suami mbak Asha. Nggak terlalu besar, standar saja. Kemarin Rp 5-6 juta gitu,” beber Kasman Sangaji.

Selain perceraian, ada pula soal hak asuh anak. Asha Shara dan Syafiq Assa’dy sepakat untuk membesarkan anak secara bersama. Asha Shara juga tidak melarang jika sang mantan suami ingin bermain dengan anak-anaknya, walau hak asuh jatuh kepadanya.

Asha Shara menikah dengan Syafiq Assa'dy pada 1 April 2012. Dari pernikahan tersebut, Asha Shara dikaruniai dua orang anak perempuan. Mereka diketahui bernama Salima Attiyah Syafik Assa'dy dan Samara Aqila Syafik Assa'dy.

(pri)

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait