Ini yang Terjadi saat Tsania Marwa Bertemu Kedua Anak Setelah 4 Bulan Terpisah

Supriyanto | 30 Agustus 2017 | 11:20 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Proses perceraian Tsania Marwa dan Atalarik Syach diwarnai kisruh perebutan anak. Marwa mengaku sudah empat bulan lebih dirinya tidak bisa berkumpul dengan kedua anaknya, Syarif Muhammad Fajri dan Aisyah Shabira.

Namun, 13 hari jelang sidang putusan Tsania Marwa mendapat kesempatan bertemu selama 1,5 jam di sebuah tempat netral. Lantas apa yang terjadi saat Marwa kumpul dengan kedua anaknya?

"Mereka sempat bengong. Dalam artian, ternyata Umi masih ada, mungkin di otak mereka kayak begitu. Aku pun melihat mereka ternyata mereka masih ada," ungkap Tsania Marwa di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (29/8).

Pemain sinetron Putri Yang Ditukar itu mengatakan, meski pertemuan singkat namun sangat berarti untuknya. Marwa merasa ada ikatan yang tidak akan pernah putus.

"Jadi memang ikatan anak ibu enggak akan diputus. Jadi mau dipisahkan berapa lamapun selama kita masih bisa merasakan kehangatan itu lagi. Istilahnya kayak ada magnet dan kesambung lagi, rasa sayang, rasa rindu, rasa hangat, itu terbangun lagi dengan sendirinya," tutur Tsania Marwa.



Dalam interaksi dengan anaknya, Marwa juga sempat dikejutkan oleh pertanyaan anak yang tampak merindukan ibundanya.

"Syarief (anak pertama) nyeplos 'Umi nyariin Syarief enggak, sih?' Terus aku bilang 'pasti cariin dong'. Lalu aku alihkan, 'Syarief sekolahnya dimana sekarang?'. Yang kecil sudah mulai belajar ngomong," pungkas Tsania Marwa.

Tsania Marwa dan Atalarik Syach resmi cerai pada 15 Agustus 2017 di Pengadilan Agama Cibinong, Jawa Barat. Majelis Hakim juga memberikan hak asuh anak kepada Atalarik.

(Pri / ind)

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait