Rumah Dinas Sandiaga Uno Kemalingan saat Tarawih Bersama

TEMPO | 14 Juni 2018 | 14:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Nasib apes dialami tamu di rumah dinas Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno saat menghadiri acara salat Tarawih bersama, Selasa 12 Juni 2018. Seorang tamu bernama Muhammad Nasih, kehilangan sebuah telepon genggam merk iPhone 7S dan SIMcard.

"Benar ada kemalingan tapi yang kehilangan bukan handphone beliau (Sandiaga). Milik tamu," kata Kepala Kepolisian Resor Jakarta Selatan Kombes Indra Jafar saat dikonfirmasi, Kamis, 14 Juni 2018.

Indra mengatakan, polsek setempat mengecek langsung ke rumah dinas Sandiaga Uno kemarin malam, 13 Juni 2018. Pengecekan dilakukan setelah informasi kehilangan barang tersebut menjadi viral di media sosial. "Tidak ada yang melapor. Kami kroscek langsung," ujar Indra.

Menurut dia, Muhammad Nasih sedang memimpin salat terawih. Tiba-tiba seorang tak dikenal mengambil handphone ketika Nasih sedang dalam posisi sujud. Setelah salat, lanjut Indra, korban baru menyadari handphone-nya hilang.

Adapun polisi telah mengecek tempat kejadian perkara, CCTV, posisi pelaku, dan beberapa saksi. Sampai sekarang, keberadaan telepon dan pencurinya masih dicari polisi. 

TEMPO.CO

Penulis : TEMPO
Editor: TEMPO
Berita Terkait