Wapres Jusuf Kalla Ditunjuk Jadi Komandan Penanganan Bencana Palu - Donggala

TEMPO | 2 Oktober 2018 | 22:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Presiden Jokowi menunjuk Wakil Presiden Jusuf Kalla menjadi komandan penanganan korban bencana gempa dan tsunami di Sulawesi Tengah. "Penanganan korban tsunami yang ada di Palu, Donggala, Sigi, dan Parigi Moutong, dikoordinasi oleh Pak Menkopolhukam dan dikomandani langsung oleh Pak Wakil Presiden," kata Jokowi di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa, 2 Oktober 2018.

Terkait tugas sebagai komandan penanganan korban bencana gempa dan tsunami di Sulawesi Tengah, Jusuf Kalla mengatakan akan bertanggung jawab untuk mempercepat proses rehabilitasi dan rekonstruksi. "Jadi tanggap darurat, lalu rehabilitasi, dan rekonstruksi kami tugaskan ke PU (Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat)," kata Jusuf Kalla di Kantor Wakil Presiden usai menghadiri rapat bersama Jokowi.

Sebelumnya Presiden Jokowi mengungkap ada empat prioritas utama yang perlu segera ditangani. Pertama berkaitan dengan evakuasi korban, pencarian, dan penyelamatan korban yang belum ditemukan. Jokowi meminta Kepala Basarnas melalui bantuan TNI dan Polri menambah personel, agar bisa menjangkau ke banyak wilayah terdampak.

Dalam peninjauannya beberapa waktu lalu, Jokowi mengaku jumlah tenda masih kurang banyak. Dia memerintahkan kementerian yang memiliki tenda besar untuk segera mengirimkan ke Palu, Donggala, Sigi, dan Parigi Motong. Berkaitan dengan penanganan pengungsi, seperti titik pengungsian. Jokowi minta semua pihak memastikan tersedianya bahan makanan dan kebutuhan untuk wanita, bayi, dan anak. "Terutama yang berkaitan dengan penyediaan air dan MCK untuk pengungsi," ujar Jokowi.

Prioritas berikutnya adalah perbaikan infrastruktur, khususnya airport, jalan yang terkena longsor, dan listrik. "Ini vital sekali. Penanganan medis tak bisa berjalan karena tidak ada listrik, air tidak didapat juga karena listrik belum menyala," kata Jokowi.

TEMPO.CO

Penulis : TEMPO
Editor: TEMPO
Berita Terkait