BMKG : Waspada, Hujan Lebat Landa Jakarta Selatan dan Timur Siang - Malam Ini

TEMPO | 8 November 2018 | 13:15 WIB

Awan mendung  terjadi di langit Jakarta sejak pagi, Kamis (8/11). Sesuai data situs resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), hujan lebat diperkirakan terjadi wilayah Jakarta Timur dan Jakarta Selatan pada hari ini.

BMKG mengatakan, hujan berpotensi turun siang dan menjelang malam nanti. Prediksi tersebut disertai seruan waspada karena potensi hujan lebat disertai kilat atau petir dan angin kencang meski dengan durasi singkat.

Peringatan itu mirip dengan yang dirilis Rabu 7 November 2018 atau beberapa hari sebelumnya. Pada hari-hari itu Jakarta Selatan dan Timur juga disebutkan berpotensi dilanda hujan lebat disertai petir.

Secara keseluruhan BMKG memperkirakan hujan turun di 5 kota Jakarta daratan sepanjang hari ini. Hanya langit di Kepulauan Seribu yang cerah berawan pada siang hari. Hujan sedang baru turun di wilayah itu pada malam.

TABLOIDBINTANG.COM - TEMPO.CO

Penulis : TEMPO
Editor: TEMPO
Berita Terkait