Kanker, Kepala Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho Meninggal di China

Tubagus Guritno | 7 Juli 2019 | 06:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Sebuah informasi duka cita beredar melalui media sosial yang menyebut bahwa Kepala Pusat Data Informasi dan Humas (Pusdatinmas) Badan Nasional Penanggulangan Bencana ( BNPB) Sutopo Purwo Nugroho meninggal dunia di Guangzhou, China, Minggu (7/7) sekitar pukul 02.20 waktu setempat atau 01.20 WIB.

Kabar wafatnya Sutopo pun diinformasikan Direktorat Pengurangan Risiko Bencana BNPB lewat akun Twitternya.

"Telah meninggal dunia Bapak @Sutopo_PN , Minggu, 07 July 2019, sekitar pukul 02.00 waktu Guangzhou/pukul 01.00 WIB. Mohon doanya untuk beliau," demikian cuitan akun twitter PRB BNPB.

Pria kelahiran Boyolali pada 1969 silam itu wafat setelah berjuang lama melawan kanker yang menggerogoti kesehatan tubuhnya.

Dalam pekerjaannya sebagai Kepala Pusdatin Humas BNPB, bisa dikatakan popularitas sudah ibarat menteri bahkan presiden. Saat mendengar Sutopo harus melanjutkan pengobatan ke Guangzhou, China, pada Sabtu (15/6) netizen pun menggemakan tagar (#) DoaBuatSutopo di media sosial.

Sutopo dikenal dan disukai masyarakat karena banyak memberikan layanan informasi bencana, ancaman, serta penanggulangannya. Bahkan banyak tokoh publik dan artis yang mengidolakannya. Almarhum juga dikenal sebagai penggemar Raisa dan pernah terobsesi bertemu langsung, dan Raisa pun mengabulkannya.
 

Penulis : Tubagus Guritno
Editor: Tubagus Guritno
Berita Terkait