Kenangan Kisah Cinta Reza DA, Keromantisan Berujung Perceraian

Vallesca Souisa | 28 Agustus 2021 | 16:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Reza Zakarya atau lebih dikenal Reza DA. cowok manis, santun, yang nggak neko-neko soal pasangan hidup. Suatu kali ia pernah berkata, kalau pasangan idamannya yang terpenting soleh, taat pada Allah. Bukan gadis yang harus cantik, bukan yang kaya, atau harus artis. Dan ya, siapa sangka, Reza menemukan jodohnya di antara kerumunan para penggemarnya. 

Pertemuan yang idak disangka-sangka. Perkenalannya dengan Valda Aviana terjadi kala dirinya harus tampil pada sebuah acara off-air. Dalam acara tersebut, Valda bertugas sebagai penghubung antara Reza dan penggemarnya. “Dari sanalah awal mula interkasi kami. Berlanjut, dan saya semakin akrab dengan Valda. Valda juga ternyata cepat dekat dengan mama saya,” ungkap Reza. 

Dalam interaksi antar interaksi itu, padahal Reza DA dan Valda sempat hilang kontak beberapa lama, karena kesibukan masing-masing. Tetapi Valda terkejut, begitu tiba-tiba Reza menghubunginya lagi. Dicari oleh seorang artis gitu lho, gimana enggak bikin hati membuncah. Sejak saat itu, Reza semakin menunjukkan keseriusannya pada Valda, hingga tercetus ajakan menikah. Pasangan ini menikah pada17 Januari lalu di Purwokerto. 

Bagi Valda, Reza DA adalah suami yang sangat baik dan tak banyak menuntut. Lembut pada istri. Kepribadiannya asik. “Bukan tipe suami yang ribet,” ujar Valda. Punya suami penyanyi, Valda memang belum pernah kebagian yang namanya dinyanyikan secara spesial oleh Reza di rumah. Pun begitu, menurut Valda, Reza tetap tipe suami yang romantis. “Setiap kali mau pergi, atau pulang ke rumah, dia pasti enggak lupa mengecup kening,” ungkap Valda. Bahkan nih, katanya, saat Valda tidur pun kadang Reza suka mengecup keningnya. 

Untuk sebuah hubungan yang hangat bahkan romantis ini, sangatlah mengejutkan kalau kini kita mendengar pasangan ini bercerai. Padahal pernikahan mereka juga belum genap setahun. Mengapa keromantisan itu bisa berujung perceraian? Masih menjadi tanda tanya.

Penulis : Vallesca Souisa
Editor: Vallesca Souisa
Berita Terkait