Velove Vexia Kampanye Stop Kekerasan terhadap Perempuan

Altov Johar | 9 November 2018 | 09:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Seiring bertambahnya usia, Velove Vexia ingin hidupnya menjadi lebih berarti. Untuk itu Velove banyak bergerak di kegiatan sosial dalam setahun terakhir. Semisal mengkampanyekan stop kekerasan pada perempuan.

"Nanti akan ada namanya 16 days of activism, itu adalah global campaign dari united nation dunia di mana setiap negara harus berpartisipasi selama 16 hari. Kiita melakukan campaign aktivitas untuk menyuarakan stop kekerasan perempuan dan juga gender equality," kata Velove Vexia di Kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (8/11).

Meski begitu, Velove Vexia tak akan meninggalkan dunia akting. Bahkan akhir tahun lalu, Velove sempat mempromosikan dua filmnya. Hanya saja, ia baru akan kembali fokus pada dunia itu tahun depan.

"Saya cinta dunia akting, kegiatan saya dengan brand yang saya support juga cinta. Tapi dengan kita bertambah usia want to have more, meaning dalam hidup. Apa yang ingin saya lakukan kasih fulfillment ke dalam diri saya. Tahun ini saya fokus ke sana," paparnya.

Kegiatan sosial bukan hal baru bagi Velove Vexia. Sejak kecil ia sudah terbiasa mengunjungi panti asuhan dan panti jompo saat ulang tahun. Semua itu akan ia tuangkan ke dalam tulisannya. Jika tidak ada aral, Velove akan merilis bukunya dalam waktu dekar.

"Kalian familiar kan yang mengatakan saya sedang membuat buku, itu dari bertahun-tahun lalu. Tapi apa yang mau saya capai dari buku itu ada ceritanya bukan saya mau dikenal sebagai penulis. Semua ini adalah salah satu komitmen saya to give something to the community terutama ke perempuan," pungkas Velove Vexia.

(tov/ari)

Penulis : Altov Johar
Editor: Altov Johar
Berita Terkait