Melanie Putria Ingin Mengajak Ibu dan Anaknya Pergi Umrah Bersama

Yohanes Adi Pamungkas | 18 Maret 2019 | 14:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Kakak perempuan artis Melanie Putria, Mercylia Kremata, pada akhir bulan Febuari lalu menghembuskan nafas terakhir akibat penyakit kanker rahim. Sebagai adik bungsu, Melanie Putria sangat terpukul dengan kepergian sang kakak, yang sakit sejak 2016 silam.

"Kalau malam di rumah sepi saya suka menangis sendiri, masih ada rasa kangen sama dia, kakak saya itu juga dekat sekali dengan anak saya, banyak foto-foto anak saya yang diunggah ke Instagram kakak," cerita Melanie Putria di Jakarta.

Sang anak, Sheemar Rahman Puradireja, ikut menenangkan Melanie Putria ketika sedang menangis. "Sheemar memeluk sambil menepuk bahu saya, bocah itu luar biasa padahal masih berusia delapan tahun," kata Melanie Putria.

Sosok Sheemar Rahman Puradireja menjadi obat bagi Melanie Putria pascakepergian sang kakak. Karena hanya tinggal berdua anak selepas perceraian dengan mantan suaminya Angga Puradireja, Melanie Putria berencana mengajak anak dan ibunya menjalankan ibadah umrah ke tanah suci. "Kondisi ibu saya juga belum stabil pada bagian kakinya, mungkin menunggu dia agak sehat dulu baru pergi umrah," tutur Melanie Putria.

Melanie Putria juga berusaha menjaga kesehatan agar sel-sel kanker tidak muncul dalam tubuhnya. Selain rajin olah raga lari dan makan-makanan bergizi. "Faktor genetik itu cukup besar dalam keluarga, makanya saya rajin melakukan periksa rutin seperti pap smear," kata Melanie Putria.

(han/ari)

Penulis : Yohanes Adi Pamungkas
Editor: Yohanes Adi Pamungkas
Berita Terkait