Citra Kirana Ajak Perempuan Berhijab Lebih Aktif Berolahraga dan Berkegiatan dengan 3 Tips Ini

Vallesca Souisa | 27 Mei 2022 | 14:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Walaupun memutuskan untuk mengenakan hijab, aktris layar kaca Citra Kirana terus aktif dalam beraktivitas dan berolahraga dalam kesehariannya. Menurut ibu dari 1 anak ini, berhijab tidak membatasi kegiatannya dalam dunia seni peran atau bahkan berolahraga sekalipun. Perempuan yang dinobatkan sebagai aktris terpopuler di Indonesian Television Awards tahun 2016 ini pun terpilih menjadi brand ambassador dari ZINC Shampo Anti Ketombe Hijab Active yang khusus diformulasikan untuk perempuan Indonesia berhijab. 

Kali ini, Ciki, panggilan akrab Citra Kirana, bersama ZINC Hijab Active mengadakan sebuah tantangan yang ditujukan untuk para perempuan berhijab Indonesia yang berani beraktivitas tanpa batasan apapun. Tantangan ini seraya untuk menyemangati para perempuan berhijab di Indonesia agar tetap bersemangat dan melakukan hal-hal yang lebih yang menunjukkan ketangguhan perempuan Indonesia. 

Ia juga berbagi 3 tips gimana untuk tetap menjaga Kesehatan rambut para wanita berhijab di tengah aktivitas yang padat. Hal pertama yang dilakukan Ciki untuk menjaga rambutnya tetap terjaga baik saat berkegiatan maupun berolahraga seharian adalah ia tak lupa mengikat rambut dengan benar.

Hindari mengikat rambut terlalu ketat maupun terlalu tinggi. Biar ikat rambut tak mudah copot, pakailah dalaman atau ciput. Terlebih penggunaan ciput ini bisa bikin rambut tetap bisa bernapas, lantaran memberikan ruang buat rambut berhijab.

Biasakan untuk tak buru-buru menggunakan hijab saat rambut masih basah. Sebaliknya, keringkan secara menyeluruh menggunakan hair dryer. Ketika rambut kering betul, maka lebih mudah diikat. Jadi, berolahraga atau berkegiatan tetap nyaman sambil berhijab sekaligus menjauhkan rambut dari kerusakan. Jadi nggak perlu risau lagi, kan? 

“Dengan challenge #BerhijabLebihAktif ini, aku mau membuktikan pada diri sendiri dan seluruh perempuan di Indonesia bahwa dengan berhijab, kita tetap bisa melakukan hal-hal yang lebih, dan kita bisa menginspirasi satu sama lain dan mendukung sesama perempuan untuk menjadi lebih tangguh,” ujar Ciki, dalam suatu kesempatan. 

Challenge #BerhijabLebihAktif yang dilakukan Ciki ini akan diunggah setiap minggunya di Instagram. Peserta yang turut serta dalam tantangan ini akan mendapatkan kesempatan untuk mendapatkan hadiah-hadiah menarik seperti 1 unit Samsung Galaxy A53 5G, 2 unit Folding Bike United, 3 unit Xiaomi Smartband dan masih banyak lagi yang akan melengkapi koleksi para pecinta hijab sport. Tantangan ini akan dimulai pada 20 Mei mendatang.

Penulis : Vallesca Souisa
Editor: Vallesca Souisa
Berita Terkait