Medina Zein Sebut Ancaman Bom hanya Candaan, Uci Flowdea: Nggak Masuk Akal

Redaksi | 14 September 2022 | 07:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Dalam persidangan yang berlangsung di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (13/9), Medina Zein mengaku tidak sungguh-sungguh melakukan pengancaman terhadap Uci Flowdea. Medina menyebut sticker bergambar bom yang dikirim lewat aplikasi pesan singkat ke Uci sekadar candaan. 

Menanggapi pengakuan Medina Zein, Uci Flowdea mengaku heran. Uci menegaskan apa yang dilakukan Medina terhadap dirinya sama sekali bukan gurauan. Sebab saat itu mereka sedang terlibat persoalan serius.

"Kalau sticker bom dia menyatakan candaan, itu nggak masuk akal. Sebab apa yang dia lakukan membuat saya ketakutan," kata Uci Flowdea, di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Selasa (14/9).  

Sebelum ancaman bom, lanjut Uci Flowdea, Medina Zein sudah sering mengirim ancaman lain terhadap dirinya. 

"Selain bom itu, di WhatsApp saya banyak sekali ancaman. Mulai dia kirimin dia laporan polisi ke mana, terus somasi-somasi juga dikirim ke aku. Nah yang klimaks-nya soal bom itu. Sudah nggak sewajarnya buat aku," tegasnya. 

Uci Flowdea melaporkan Medina Zein atas dugaan pengancaman pada Oktober 2021. Hingga istri Lukman Azhari akhirnya ditetapkan sebagai tersangka pada Maret 2022. Atas perbuatan tersebut, Medina Zein dikenakan Pasal 27 ayat (4) UU ITE dan Pasal 335 KUHP.

Penulis : Redaksi
Editor: Redaksi
Berita Terkait