Rio Febrian Sudah Resmi Menjadi Warga Yogyakarta

Wayan Diananto | 1 September 2017 | 17:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Rio Febrian memutuskan untuk menetap di Yogyakarta. Hal itu dia tegaskan kembali di hadapan khalayak.

“Saya ingin tahu adakah yang asli Yogya, yang hadir malam ini?” tanya Rio Febrian (36) dari atas panggung IndiHome Prambanan Jazz Festival 2017, pekan lalu.

Mendengar pertanyaan itu, ribuan tangan mengacung. Rio tertawa lalu memberi tahu, “Wah, banyak sekali. Bulan ini saya resmi menjadi warga Yogyakarta!” Pengumuman itu disambut gemuruh tepuk tangan penonton.

Tampil pada hari kedua IndiHome Prambanan Jazz Festival 2017 persembahan Rajawali Indonesia Communications, Rio memulai aksi dengan melantunkan beberapa hit milik orang lain seperti “Kau Datang” (Krakatau) dan “Kesempurnaan Cinta” (Rizky Febrian). Menyusul kemudian sejumlah hit miliknya sendiri, “Bukan Untukku”, “Tiada Kata Berpisah,” dan “Jenuh”. 

Beberapa menit sebelum manggung, Rio Febrian meluapkan kelegaan hatinya setelah menetap di Kota Gudeg.

“SIM saya sudah Yogya. Saya sudah dua bulan tinggal di Yogyakarta. Saat anak-anak masuk sekolah, kami resmi menetap di sini. Perpindahan ke Yogyakarta sengaja saya barengkan dengan transisi tahun ajaran baru. Si sulung pindah dari TK ke SD sementara si bungsu masuk TK,” beri tahu ayah Jamaica Fosteriano Febrian (6) dan Kalampati Sinarra Febrian (4) ini.

Rio Febrian memastikan, perpindahan itu tak menghambat laju kariernya. Baginya, Yogyakarta tempat baru untuk menghasilkan karya baru.

“Ini rumah baru untuk membesarkan anak-anak dan memulai dari nol lagi. Ini cara saya menghindari zona nyaman dalam karier setelah belasan tahun. Kesan pertama tinggal di sini, saya memulai hari tanpa kemacetan,” ungkap Rio Febrian.

 

(wyn / gur)

 

Penulis : Wayan Diananto
Editor: Wayan Diananto
Berita Terkait