Cerita Haykal Kamil Mengikuti Program “KB”

Yohanes Adi Pamungkas | 22 Juni 2018 | 16:40 WIB


Haykal Kamil mengaku tengah fokus mengikuti program “KB” sejak awal tahun 2018 ini. Bukan Keluarga Berencana,  “KB” yang dimaksud oleh Haykal Kamil adalah Kajian Berjalan. Kemajuan teknologi saat ini semakin mempermudah Haykal Kamil mencari ragam informasi tentang nilai-nilai agama. “Saya ikut “KB” biasanya saat di mobil,” seru Haykal Kamil saat berbincang belum lama ini di Jakarta.


Menurut Haykal Kamil saat berada di mobil dibandingkan mendengarkan lagu atau tidur, lebih baik menyimak video-video berisikan ceramah-ceramah para Ustaz yang bisa membuat Haykal Kamil menjadi orang yang lebih baik. “Selama ini saya terlalu sibuk bekerja jadi enggak sempat datang ke pengajian, paling mudah mendengarkan ceramah lewat situs berbagi YouTube,” papar Haykal Kamil.

TABLOIDBINTANG.COM - 


Bahkan Haykal Kamil sempat mengikuti salah satu kajian dari seorang Ustaz yang membahas tengah peran suami dalam keluarga. “Kajian itu sedang membahas buku yang berjudul Mahkota Perkawinan, satu video berdurasi 1-2  jam. Saya sabar mendengarkan sampai selesai,” cerita Haykal Kamil.


Setelah memiliki anak tanggung jawab Haykal Kamil sebagai kepala rumah tangga jelas bertambah. Haykal Kamil semakin bersemangat mencari nafkah demi membahagiakan istri dan anaknya. Bahkan ia mengaku rezekinya bertambah lancar setelah memiliki anak. “Pekerjaan kadang datang dengan sendirinya, banyak pekerjaan yang sepertinya enggak mungkin saya dapatkan justru malah dapat,” pungkas Haykal Kamil bahagia.

(yoh/val)

Penulis : Yohanes Adi Pamungkas
Editor: Yohanes Adi Pamungkas
Berita Terkait