Zumi Zola Bersyukur Bisa Menemani di Saat - Saat Terakhir Ayahanda

Altov Johar | 28 November 2018 | 23:59 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Handika Honggowomgso belum bisa mengimformasikan penyakit yang diderita ayahanda Zumi Zola sebelum tutup usia. Namun sejak setahun terakhir, almarhum memang sudah mengidap penyakit yang kronis.

"Kalau sakitnya apa kami belum bisa memberi informasi. Yang bisa kita sampaikan sudah satu tahun almarhum mengalami sakit yang kronis. Sakitnya apa saya belum bisa memberi informasi," ujar Handika Honggowongso lewat sambungan telepon, Rabu (28/11).

Handika mengatakan, Zumi Zola merasa terpukul mendapati kenyataan ayahnya telah meninggal dunia. Apalagi kondisi itu terjadi di tengah masalah hukum yang dibadapinya. Seperti diketahui, saat ini Zumi masih berstatus sebagai terdakwa di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi.

"Tentunya beliau sangat sedih sekali atas meninggalnya almarhum. Pada saat beliau ada masalah hukum, ayahnya meninggal. Tentu ini persoalan yang sangat berat bagi pak Zumi," ungkap Handika.

Di kesempatan yang sama Handika juga mengucapkan terima kasih kepada pengadilan, yang telah mengizinkan Zumi Zola untuk menjenguk dan mendampingi ayahnya di saat-saat terakhir.

"Alhamdulillah atas izin pengadilan dan dukungan KPK, pak Zumi sudah mendampingi almarhum di saat-saat terakhir," pungkas Handika. 

(tov / wida)

Penulis : Altov Johar
Editor: Altov Johar
Berita Terkait