Rommy Tjandra Menyedot Bos-bos Perusahaan Berkat Usaha Warteg Kekinian

Yohanes Adi Pamungkas | 10 Februari 2019 | 22:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Tidak melulu mengandalkan karyawan, Rommy Tjandra ikut terjun langsung berbelanja bahan-bahan makanan di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur.

“Pengalaman baru ketika pertama datang ke pasar, saya seperti orang bingung. Tapi dengan belanja sendiri saya jadi tahu harga-harga bahan dan menikmati interaksi dengan pedagang,” jelas pria bertubuh kekar ini.

Menjaga kualitas rasa makanan, setiap pagi sebelum Wahteg dibuka, Rommy mencicipi semua makanan sebelum dihidangkan. “Ada 43 menu di Wahteg yang harus saya coba setiap hari. Jangan sampai rasa makanan hari ini berbeda dengan besok dan lusa,” aku Rommy sembari menyebut menu cumi hitam dan bakwan udang sebagai menu favorit pelanggan Wahteg.

Hanya dalam kurun dua bulan Wahteg yang berlokasi di kawasan Tanjung Duren, Jakarta Barat, menjadi primadona. Dalam sehari sekitar 100 pelanggan mengisi perut di Wahteg, yang berasal dari beragam profesi. “Para bos perusahaan selama ini jarang makan di warteg, ketika datang ke Wahteg banyak yang bingung dengan nama makanan yang dijual,” kata Rommy. 

Sebagai pebisnis pemula, Rommy berharap nama Wahteg akan semakin terkenal dan viral di media sosial sehingga impian memiliki 40 cabang dalam waktu 3 tahun bisa tercapai. Dalam waktu dekat, Rommy yang berat badannya melonjak sekitar 20 kg ini akan membuka dua cabang baru di Jalan Sabang, Jakarta Pusat, dan di Bandung, Jawa Barat.

(han / gur)

Penulis : Yohanes Adi Pamungkas
Editor: Yohanes Adi Pamungkas
Berita Terkait