Kisah Brandon Salim Tinggalkan Karier Musik Demi Menjadi Aktor dan Presenter

Yohanes Adi Pamungkas | 24 Februari 2018 | 08:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Awalnya, Brandon Salim tidak tertarik menjadi aktor. Ia ingin menjadi personel band. Niat ini muncul ketika pada 2007, Brandon Salim diajak ayahnya menonton Fall Out Boy yang menggelar konser di Jakarta.

Usia Brandon kala itu masih 11 tahun. Usai menonton konser, Brandon minta dibelikan gitar ayahnya lalu ikut les main gitar.

Memasuki SMA, cowok kelahiran 19 September ini  kian serius mendalami musik. Bermodal gitar elektrik pemberian Ferry dan kemampuan memetik gitar, ia membentuk grup musik bersama tiga temannya yakni Nabil Pawaka, Gege Adita, serta Rhein Michael. Grup musik itu dinamai Lights On.

“Kita mulai membuat lagu dan rekaman di studio. Itu dimodali Papa,” Brandon berbagi cerita. 

Usai merekam beberapa lagu, Brandon mengirimkan rekaman itu ke sejumlah perusahaan rekaman seperti Sony Music Indonesia hingga Musica Studio. Rekaman itu ditolak.

Lights On akhirnya diterima perusahaan rekaman Hits Records di bawah naungan Star Media Nusantara. Belum sempat mencetak banyak hit, karier bermusik Brandon terhenti pada 2014.

Pada tahun itu, sejumlah anak artis seperti Verrell Bramasta, Teuku Rassya, Shawn Adrian, dan Nadine Waworuntu muncul di layar kaca.

“Waktu itu kami syuting di program Yuk Keep Smile (Trans TV), kemudian mendapat tawaran sebagai presenter di beberapa program lain,” kenang Brandon Salim.

Beruntung, para personel Lights On menerima keputusan hengkang Brandon dengan lapang dada. Usai berpamitan dengan para personel Lights On, Brandon memulai babak baru dalam kariernya. Ia memandu program iClub JKT48 di layar kaca Net TV.

(han / gur)

Penulis : Yohanes Adi Pamungkas
Editor: Yohanes Adi Pamungkas
Berita Terkait