Kisah Sukses Bisnis Lukisan Piring Ragil Surya Mega & Citra Hariyanti (2 -habis)

Agestia Jatilarasati | 7 April 2018 | 23:59 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Bosan dengan hiasan dinding yang itu-itu saja? Produk lukisan dari Hias Atelier yang digagas Ragil Surya Mega (29) bersama Citra Hariyanti (27) ini bisa Anda jadikan alternatif pilihan. Mereka menawarkan lukisan tangan di media piring yang unik sekaligus mewah.

Awalnya, semua pesanan yang datang dikerjakan Ragil sendiri. Setahun terakhir, jumlah pesanan yang menumpuk memaksa Ragil menerapkan sistem pre-order sebulan sebelumnya. Ragil hanya bisa menerima 3 sampai 5 pesanan lukisan seluruh badan.

“Belum lagi lukisan yang kecil-kecil seperti lukisan wajah. Masih sangat terbatas karena sekarang saya baru punya tim terdiri dua orang,” sambung Ragil.

Karena berdomisili di Yogyakarta, kebanyakan pesanan yang masuk diterima Ragil via surel. Ia menangani langsung para pemesan lukisan agar lebih memahami keinginan mereka.

“Ragil cuma mengandalkan foto klien untuk melukis mereka. Makanya kami selalu meminta klien memberikan foto dengan resolusi besar (berukuran 4 sampai 5 megabit),” Citra menambahkan.

Ditanya soal lukisan tersulit, Ragil menjawab bahwa melukis potret hitam putih merupakan tantangan terbesar.

“Kemarin sewaktu membuat lukisan Marlene Hariman dengan suami, mereka meminta lukisan hitam putih. Ternyata lukisan hitam putih itu lebih sulit. Dalam lukisan hitam putih, saya harus memperhatikan kontras. Misalnya, melukis hidung. Kalau pewarnaannya terlalu gelap, menimbulkan kesan terlalu mancung atau terlalu besar hidungnya,” Ragil membeberkan.

Untuk satu lukisan potret wajah di piring, Ragil mematok harga mulai 2,5 juta rupiah. Sementara lukisan potret seluruh tubuh, harganya mencapai 13,5 juta rupiah. Diakui Ragil, harga lukisan di piring tidak bisa murah karena proses kreatifnya rumit. Selain itu, harga bahan bakunya mahal. Meski demikian, para pelanggan Ragil menyebut harga yang dipasang sebanding dengan karya yang dihasilkan.

(ages / gur)

Penulis : Agestia Jatilarasati
Editor: Agestia Jatilarasati
Berita Terkait