Komunitas Indonesia Cinta dan Ciputra Artpreneur Gelar Dongeng Musikal

Yuriantin | 19 November 2018 | 21:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Bertepatan dengan hari Anak Universal 2018, komunitas Indonesia Cinta bekerja sama dengan Ciputra Artpreneur mengadakan pagelaran dongeng musikal. Bertemakan Cerita Cinta Anak Indonesia, pagelaran ini akan dihadiri lebih dari 1000 anak pada Selasa (20/11).

Acara ini akan diisi puluhan penampil. Mulai dari penyanyi, penari, hingga dalang. Dari vokal, akan ada Titiek Puspa bersama grup vokal Duta Cinta dan Joy Tobing. Dalang muda Gibran Papadimitriou juga akan tampil. Yang tak kalah seru, komunitas Gudang Dolanan Indonesia akan memperkenalkan ragam mainan Indonesia. Total akan terdapat 75 penampil.

Salah seorang panitia, Wiwin mengungkapkan acara ini untuk menginspirasi dan memotivasi anak-anak Indonesia. "Konsep acara ini live dengan menggabungkan tarian, nyanyian, dan akting yang kental dengan budaya Indonesia," ucap Wiwin dalam konferensi pers pada Senin (19/11) di Ciputra Artpreneur.

Presiden Direktur Ciputra Artpreneur, Rina Ciputra Sastrawinata ini punya harapan yang sama. "Indonesia merupakan negara yang besar. Pihak swasta juga harus ikut membantu, ikut berkontribusi. Kita harus punya rasa dan cinta untuk ikut serta dalam pembentukan karakter anak," ujar Rina Ciputra Sastrawinata.

Acara ini juga akan dilanjutkan dengan pemberian penghargaan Inspira Award. Penghargaan ini akan diberikan kepada 6 anak berprestasi dari kelompok anak marjinal dan berkebutuhan khusus. Nantinya, rekaman pertunjukan ini akan diperbanyak dan disebarkan ke seluruh Indonesia. Utamanya, akan dibagi kepada anak-anak di daerah bencana berbarengan dengan hasil yang diperoleh dari sponsor dan donatur.

(yuri / wida)

Penulis : Yuriantin
Editor: Yuriantin
Berita Terkait