Tidak Cuma Harry Styles, 6 Cowok Ganteng Ini Bikin Salah Fokus di Dunkirk

Wida Kriswanti | 25 Juli 2017 | 15:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Ada dua alasan utama seseorang memutuskan menonton film box office Dunkirk. Pertama, ia penggemar sutradara sekaligus penulis ceritanya, Christopher Nolan. Maka apapun karyanya, wajib tonton. Kedua, ia penggemar One Direction dan ingin menyaksikan salah satu idolanya, Harry Styles, berakting di film untuk kali pertama. Thanx God, penampilannya tidak mengecewakan. 

Harry Styles terbilang mampu melepaskan citra anggota boy band, namun tanpa menghilangkan pesona ketampanannya. Bahkan seseorang yang bukan penggemarnya pun akan terpesona dengan ia yang dalam film memangkas pendek rambutnya. Bahkan ketika wajahnya berlumur minyak hitam pekat, tetap ganteng maksimal! 

Nah, selain Harry Styles, nyatanya Dunkirk memberi jauh lebih banyak "pemandangan indah". Seorang rekan di kantor menyebut menonton di IMAX, seperti saran Christopher Nolan, bahkan bisa membuat kita menikmati ketampanan bintang - bintangnya lebih maksimal.

Berikut kami kumpulkan list-nya untuk Anda. 

Tommy - Fionn Whitehead  

Posisinya sebagai pemeran utama membuat Fionn Whitehead menarik perhatian sejak menit pertama. 

Gibson - Aneurin Barnard 

Dalam perjalanan, Tommy berteman dengan Gibson. Karakternya yang dibuat tidak pernah berbicara semakin membuatnya cool

George - Barry Keoghan 

 

Terkadang wajah cupu memancarkan pesona tersendiri. Ini dibuktikan Barry Keoghan yang memainkan karakter canggung George. 

Peter - Tom Glynn-Carney 

Mengenakan sweater merah sepanjang film, Tom Glynn-Carney sebagai Peter yang tegas dan bertanggung jawab semakin bikin kaum hawa terpincut.

Collins - Jack Lowden 

Jack Lowden merahasiakan ketampanannya cukup lama, hingga kemudian ia membuka masker pilot tempurnya dan pesona itu begitu nyata. 

Farrier - Tom Hardy 

Tom Hardy punya barisan penggemarnya tersendiri. Sama seperti Jack Lowden, ia berperan sebagai pilot tempur yang lebih banyak merahasiakan ketampanannya dengan masker. Ah, tapi sudahlah. Kita semua sudah tahu ia tampan, he he he.  

 

(wida / wida)

Penulis : Wida Kriswanti
Editor: Wida Kriswanti
Berita Terkait