Arsenal vs Manchester United Malam Ini, Dari Rekor Pertemuan, Prakiraan Susunan Pemain Sampai Prediksi

Indra Kurniawan | 22 Januari 2023 | 09:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Manchester United menjadi satu-satunya tim yang berhasil menaklukkan Arsenal di paruh musim 2022/2023. Di Old Trafford, September 2022, United menekuk Arsenal dengan skor 3-1.

Malam ini, kedua tim kembali berjumpa dengan Arsenal menjadi tuan rumah. Kedua tim sedang on fire, sama-sama memetik empat kemenangan dan sekali hasil imbang dalam lima pertandingan terakhir. 

United tercatat lebih subur dengan mencetak 11 gol berbanding 10 gol milik Arsenal. Kemenangan terakhir Arsenal di Liga Premier diraih pekan lalu kontra Tottenham Hotspur, dengan skor 2-0.

Misi balas dendam Arsenal malam ini.

United terakhir memetik 3 poin pekan lalu saat menghadapi Manchester City di Old Trafford. Dua gol dari Bruno Fernandes dan Marcus Rashford membawa United meraih kemenangan ke-12 musim ini. 

Total Arsenal dan United telah berjumpa sebanyak 237 kali di semua kompetisi sejak 1894 dengan keunggulan United yang meraih 101 kemenangan berbanding 86 kemenangan milik Arsenal. Kemenangan terakhir Arsenal di kandang diraih pada musim lalu, dengan skor 3-1. 

Dalam tujuh lawatan terakhir di markas Arsenal, United hanya memetik sekali kemenangan. Lima lainnya berakhir dengan kekalahan dan sekali imbang. Tugas berat bagi United untuk membalikkan keadaan.

Peluang Arsenal menjinakkan United besar pada laga yang disiarkan di Vidio pada Minggu (22/1) malam ini pukul 23.30 WIB. Terlebih 11 dari 17 kemenangan Arsenal musim ini diraih pada hari Minggu. Prediksi kami Arsenal menang 2-0 atas United. 

Casemiro absen pada pertandingan kontra Arsenal (Instagram)

Prakiraan susunan pemain:

Arsenal (4-3-3): Ramsdale; White, Saliba, Gabriel, Zinchenko; Odegaard, Partey, Xhaka; Saka, Nketiah, Martinelli.

Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Wan-Bissaka, Varane, Martinez, Shaw; Fred, Eriksen; Antony, Fernandes, Rashford; Weghorst.

Penulis : Indra Kurniawan
Editor: Indra Kurniawan
Berita Terkait