Tulus Akui Tak Sabar untuk Tur Manusia 2023 di 11 Kota Indonesia

Indra Kurniawan | 27 Januari 2023 | 12:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Menyusul kesuksesan album Manusia yang dirilis pada 3 Maret 2022 sekaligus sebagai bentuk apresiasi terhadap para penikmat musik Indonesia, penyanyi Tulus akan menggelar Tur Manusia di 11 kota Indonesia. Ini tur pertama Tulus setelah 3 tahun terkendala pandemi Covid-19.

"Saat lagu-lagu di dalam album Manusia tumbuh di keseharian yang mendengarkan, rasanya senang dan bersyukur. Tidak sabar untuk membawakan lagu-lagu itu di atas panggung, bertemu langsung di banyak kota," ungkap Tulus dalam Konferensi Pers di Dharmawangsa Hotel Jakarta, Jumat (27/1) pagi. 
 
Bekerja sama dengan PT. Expo Indonesia Jaya (ExpoIndo) sebagai Promotor, "TULUS Tur Manusia 2023" akan menyapa para penggemarnya di Kota Medan sebagai kota pertama pada 1 Februari 2023. Setelah itu Palembang, Makassar, dan berakhir di Jakarta pada 3 Maret 2023. Total 11 kota yang akan disambangi Tulus.

"Secara spirit saya sangat bersemangat dan sangat tidak sabar untuk segera memulai perjalanannya. Saya rasa semua tim demikian. Kemarin juga sudah simulasi untuk lagu-lagu yang akan dibawakan nanti," ungkap Tulus.

Konferensi Pers Tulus Tur Manusia 2023 di Dharmawangsa Jakarta (indra kurniawan/tabloidbintang.com)

 

Vovthaly Hetharia selaku Direktur PT. Expo Indonesia Jaya mengaku pihaknya sangat senang dapat menjadi bagian dari perjalanan karier Tulus, dalam hal ini sebagai promotor Tur Manusia yang tentu akan mengobati rasa rindu para Teman Tulus (sebutan untuk para penggemar Tulus).

Pihak Promotor mengklaim berbagai persiapan berjalan lancar. Perizinan, pengamanan, dan segala hal terkait pelaksanaan konser dipastikan tak ada masalah. Dia berharap semua berjalan sesuai rencana. "Mudah-mudahan sudah siap untuk mengawali kota pertama dan lanjut terus sampai kota-kota selanjutnya," harap Tulus yang akan membawakan ebih dari 15 lagu di masing-masing kota.

Penulis : Indra Kurniawan
Editor: Indra Kurniawan
Berita Terkait