Punya 37 Juta Pengikut Instagram, Mengapa Film Dokumenter Raisa Flop?

Indra Kurniawan | 17 Juni 2024 | 23:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Film Harta Tahta Raisa tak terlihat lagi di layar bioskop padahal belum genap 2 minggu edar. 

Terpantau di aplikasi TIX ID yang memuat jadwal film yang tayang di jaringan Cinema XXI, CGV, dan Cinepolis, Senin(17/6), film ini tak terlihat lagi di layar bioskop.

Film produksi bersama Imajinari dan Juni Records hanya bertahan 11 hari sejak tayang perdana 6 Juni 2024. 

Harta Tahta Raisa terakhir ada di bioskop pada Minggu (15/6) yaitu di Plaza Senayan XXI dengan 5 kali waktu pertunjukan.

Raisa bahkan sempat menyapa langsung para penonton di Plaza Senayan XXI. Momen temu sapa Raisa dengan para penonton filmya dibagikan di akun Instagram Imajinari.

Plaza Senayan XXI bahkan menjadi satu-satunya bioskop yang terus-menerus dipromosikan Imajinari untuk menjaring penonton. 

Berapa jumlah penonton Harta Tahta Raisa? Hingga hari ini tak ada angka resmi yang dipublikasikan oleh pihak rumah produksi maupun label rekaman.

Harta Tahta Raisa lenyap dari bioskop pada Senin (17/6) ini.

Aplikasi Cinepoint memperkirakan film yang ceritanya berfokus pada konser tunggal Raisa di GBK tahun lalu mengumpulkan 11.900 penonton.

Angka tersebut sangat jauh dari film dokumenter NOAH: Awal Semula. Rilis pada 2013, film yang disutradarai Putrama Tuta finis di angka lebih dari 60 ribu penonton.

Sungguh di luar dugaan. Satu persen dari pengikut Instagram Raisa saja tidak sampai. Istri Hamish Daud memiliki lebih dari 37 ribu pengikut Instagram.

Sementara komunitas penggemar Raisa yang bernama YourRaisa punya 20.600 pengikut Instagram. Baik Raisa dan YourRaisa cukup rajin promo di Instagram masing-masing. 

Ada yang menyebut sedikitnya penonton Raisa disebabkan pamor Raisa yang sudah redup. Tidak cuma itu, film ini bisa jadi telah kehilangan momentum sehingga penonton lebih memilih untuk membeli tiket film lain yang sedang ramai dibicarakan ketimbang film Raisa.

Pengamat film Yan Widjaya kepada tabloidbintang.com via chat WhatsApp punya pandangan lain. Menurut Yan, "Film dokumenter Indonesia belum bisa menjadi komersil. Termasuk (film) Eksil yang memenangkan Piala Citra FFI 2023."

Dia menambahkan, "Followers bukan jaminan. Tidak sampai 0,000000001 persen penonton dari followers-nya yang mau beli tiket untuk nonton filmnya."

Penulis : Indra Kurniawan
Editor: Indra Kurniawan
Berita Terkait