Lampaui Pengantin Setan, Film 1 Kakak 7 Ponakan Menuju 1 Juta Penonton

Indra Kurniawan | 5 Februari 2025 | 20:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Dominasi film Pengantin Setan di puncak daftar film Indonesia terlaris tahun 2025 telah berakhir. Posisinya kini tergeser oleh film 1 Kakak 7 Ponakan. Akankah film garapan sutradara Yandy Laurens menjadi film Indonesia 2025 pertama yang tembus 1 juta penonton?

Perolehan penonton 1 Kakak 7 Ponakan terus melaju. Hingga hari ke-13 pemutaran, film yang dibintangi Chicco Kurniawan, Amanda Rawles, Fatih Unru, Ringgo Agus Rahman, dan Niken Anjani telah meraup 833.818 penonton.

Angka tersebut melampaui perolehan penonton film Pengantin Setan. Hingga hari ke-20, film produksi MVP Pictures dengan bintang utama Erika Carlina dan Emir Mahira telah menyerap 822 ribu lebih penonton. 

Dengan rerata 64 ribu lebih penonton per hari, 1 Kakak 7 Ponakan berpotensi menjadi film Indonesia tahun 2025 pertama yang tembus 1 juta penonton. Angka tersebut bisa saja tercapai akhir pekan ini atau paling cepat pada Jumat (7/2) mendatang.

Film 1 Kakak 7 Ponakan mengadaptasi sinetron era 1990-an karya Arswendo Atmowiloto. Film kolaborasi rumah produksi Mandela Pictures dan Cerita Films bercerita tentang kehidupan seorang pria yang berubah drastis dalam satu hari. Ia harus menanggung tujuh anak setelah kakaknya meninggal.

Film ini tayang perdana 23 Januari 2025, berbarengan film Sebelum 7 Hari, Mama, dan Keajaiban Air Mata Wanita. Perolehan penonton tiga film tersebut tertinggal jauh dari 1 Kakak 7 Ponakan. Bahkan sudah ada yang turun layar.

Penulis : Indra Kurniawan
Editor: Indra Kurniawan
Berita Terkait