Bintangi Film Cinta Tak Pernah Tepat Waktu, Refal Hady Merasa Tertampar
TABLOIDBINTANG.COM - Refal Hady kembali menunjukkan kebolehan aktingnya di film drama romantis berjudul "Cinta Tak Pernah Tepat Waktu". Film ini membawa kisah cinta yang dekat dengan realitas banyak orang, terutama dari sudut pandang laki-laki yang takut akan komitmen.
Refal Hady memerankan karakter Daku, yakni seorang penulis yang bergulat dengan ketidakpastian dalam hubungan. Refal menyebut ada kesamaan antara pemikiran Daku dengan apa yang dirasakannya di kehidupan nyata "Gue kayak ditampar sama karakter Daku, gue ada di posisi itu. Hampir setiap cowok takut sama komitmen, bukan takut dengan hubungan, tapi takut sama dirinya sendiri,” ungkap Refal Hady, di XXI Plaza Senayan, Jakarta, Senin (10/2).
Untuk mendalami karakternya, Refal Hady banyak berbincang dengan Hanung Bramanryo, selaku sutradara. "Gue kan nol soal nulis, jadi Mas Hanung banyak ngejelasin soal karakter ini. Gue belajar bukan hanya dari sisi cheezy-nya, tapi apa yang ada di kepala seorang penulis,” jelasnya.

Sementara itu, Nadya Arina yang berperan sebagai Nadya menyebut karakternya sangat merepresentasikan perempuan Indonesia. “Menurut aku, Nadya ini visual perempuan Indonesia banget yang melakukan berbagai cara sebagai pacar agar bisa dinikahi,” ujarnya.
Hanung Bramantyo mengungkapkan bahwa proses produksi film ini sempat menghadapi kendala besar ketika dia mengalami kecelakaan. "Beberapa hari syuting saya kecelakaan, kaki saya patah. Saya enggak di lokasi, cuma pegang iPad dan direct dari sana. Saya merasa film ini cukup berjarak dengan segala dilemanya, sampai sempat bilang ke produser, ‘Udahlah, bikin film ini nanti aja,’” tuturnya.
Meski sempat pesimis, Hanung akhirnya melihat hasil yang justru lebih hidup dari yang ia bayangkan. "Pas editing, kok filmnya malah hidup ya? Lebih hidup dari yang saya hands-on. Saya sampai minta orang-orang yang tak terlibat buat nonton, dan mereka bilang ini filmnya gak membosankan. Berarti metode saya pas,” ujarnya.
Film Cinta Tak Pernah Tepat Waktu akan tayang serentak di seluruh bioskop Indonesia mulai 13 Februari 2025.