Cinema 21 Penuhi Janji Buka 1000 Layar untuk Masyarakat Indonesia

Supriyanto | 18 Mei 2018 | 19:50 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Jaringan bioskop terbesar, Cinema 21 memenuhi janjinya membuka 1000 layar di Indonesia. Bioskop Nipah Mal di Makassar menjadi saksi pencapaian jumlah layar ke-1000 pada Jumat, 18 Mei 2018.

Nipah XXI Makassar juga dilengkapi dengan studio The Premiere XXI agar dapat lebih memuaskan pengunjung mal yang berlokasi di Jalan Poros Makassar-Maros, Panaikang, Kota Makassar.

Hans Gunadi selaku CEO Cinema21 menyebutkan, semua layar dan bioskop yang dibangun memiliki kualitas standar yang sama. Hal tersebut membantu misi Pemerintah untuk melayani masyarakat melalui hiburan bioskop yang berkualitas di seluruh Indonesia.

"Dengan 1003 layar yang tersebar di 43 kabupaten dan kota, kami memastikan bahwa standar kualitas pelayanan dan kenyamanan yang diberikan akan selalu sama dan terjaga di seluruh lokasi bioskop kami," ungkap Hans Gunadi dalam rilis yang diterima wartawan, Jumat (18/5).

Catherine Keng, Corporate Communication, Cinema 21 menambahkan, masyarakat Indonesia sudah lama menantikan adanya bioskop berkelas dan menghibur.

"Kami yakin tontonan bioskop sudah menjadi lifestyle hiburan yang sehat dan ekonomis. Harga tiket kami sangat terjangkau dibanding harga tiket bioskop di luar negeri, malah hampir setengahnya. Kami percaya penonton harus mendapatkan fasilitas dan pelayanan terbaik dengan harga yang affordable," tutur Catherine Keng.

(pri / wida)

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait