Keluar dari RSKO, Ello Ingin Seperti David Beackham dan Cristiano Ronaldo

Wayan Diananto | 5 September 2018 | 04:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Pekan ini, Marcello Tahitoe (35) alias Ello berkunjung ke kantor tabloidbintang.com. Ia berbagi cerita soal single baru, mimpi, dan reaksinya terhadap warganet yang kerap mengkritik di medsos. Ello merilis single anyar "Sampah-sampah Dunia Maya" bulan ini. Lewat single itu, ia mengingatkan warganet bijak bermedsos dan menyampaikan kritik dengan elegan disertai solusi. Jangan asal menyemburkan kritik pedas dan menghakimi orang lain.

Ello salah satu yang sering dikritik warganet. Ia berupaya menyaring kritik mana yang layak didengar dan mana yang sebaiknya tidak dimasukkan ke hati. Untuk warganet yang gemar menghakimi dengan kata-kata pedas atau mengkritik tanpa etika, Ello cuek.

"Kalau dipikir-pikir mereka enggak membayari pajak listrik saya. Enggak mengantar makanan ke rumah saya juga. Saya baik-baik saja dan sudah kebal dengan celaan atau penghakiman di dunia maya. Yang penting saat ini, bikin saja karya yang kita suka. Buat para musisi muda, buatlah karya yang kalian suka dan mencerminkan kepribadian kalian. Santai saja. Mereka hanya menilai-nilai karya kita," ujar Ello dalam sesi wawancara empat mata.

Lagu "Sampah-sampah Dunia Maya" menguatkan komitmen Ello berkarya di genre rok. Rok mempresentasikan dirinya saat ini. Berkarya di genre rok, kata Ello, bagai hobi yang menghasilkan uang. "Saya menyukai konsep hobi dibayar seperti David Beckham dan Cristiano Ronaldo. Mereka hobi sepak bola dan dibayar mahal untuk itu. Saya ingin menjadi seperti mereka dengan memainkan musik yang saya suka yakni rok lalu menerima rezeki dari situ," aku Ello.

Penulis : Wayan Diananto
Editor: Wayan Diananto
Berita Terkait