Abi Rafdi: Menang KDI, Beli Rumah Buat Orang Tua

Yohanes Adi Pamungkas | 15 Oktober 2018 | 05:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Setelah jadi juara KDI 2018, hidup Abi Rafdi berubah. Dia harus terbiasa dengan gelar penyanyi profesional dan siap masuk studio rekaman. Iis Dahlia mewanti-wanti Abi agar selalu rendah hati.

“Saya harus menjaga sikap, enggak boleh sombong. Saya menjadi artis kalau sedang di atas panggung. Begitu turun panggung saya orang biasa,” ujar Abi yang berencana tinggal di Jakarta.

Menjuarai KDI tahun ini, Abi mendapat uang setengah miliar rupiah. Rencananya, uang itu akan dipakai untuk membahagiakan orang tua.

“Ayah saya imam masjid, ibu saya juga sering membersihkan masjid. Saya bertugas mengumandangkan azan saat waktu salat tiba. Rumah yang saya tinggali bersama keluarga ukurannya kecil. Jadi saya mau mencari rumah yang lebih besar,” ungkap anak kedua dari tiga bersaudara ini.

Selain beli rumah, Abi berencana mengajak orang tuanya umrah. Sisanya untuk membantu korban gempa bumi dan tsunami di Sulawesi Tengah. Sementara itu, pemerintah daerah Sidrap berencana mengarak Abi keliling kota.

“Saya mau dibuatkan konser dangdut untuk menghibur masyarakat Sidrap yang sudah habis-habisan mendukung sampai saya menjadi juara KDI,” pungkas Abi. 

(han / gur)

Penulis : Yohanes Adi Pamungkas
Editor: Yohanes Adi Pamungkas
Berita Terkait