Elif Segera Tayang di RCTI Setelah Tidak Tuntas di SCTV

Christiya Dika Handayani | 6 Desember 2018 | 23:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Serial Turki berjudul Elif akan kembali tayang di Indonesia. Setelah sebelumnya disiarkan SCTV, kali ini RCTI mengumumkan akan menayangkan serial ini.

Hal ini diketahui dari postingan RCTI di Instagram official mereka. Dalam postingannya pada Selasa (4/12), RCTI membagikan poster serial Elif.

"Eaaayy.. Udah tau belum kalau Elif akan segera tayang di RCTI? Nah apa sih satu kata yang ada dipikiran kamu untuk Elif? Tulis di comment yaa," tulis akun @officialrcti di keterangan fotonya.

Sayangnya hingga kini RCTI belum memberikan tanggal resmi penayangan perdananya. Meski demikian, mengetahui RCTI akan segera menayangkan Elif, banyak netizen yang antusias menyambutnya. Mereka mengaku senang drama favoritnya akan kembali disiarkan di televisi Tanah Air.

Bahkan tak sedikit dari mereka tak sabar ingin menonton episode perdananya. Mereka juga berharap agar RCTI tidak secara tiba-tiba menghentikan penayangan serialnya di tengah-tengah season.

"Ga sabar nunggu tayang hehe," ujar seorang netizen.

"Drama Turki yang selalu ditunggu kembali kehadirannya... terima kasih banyak RCTI," kata netizen lain.

"Makin asik nih @officialrcti tp jngan sampe udh tayang lagi serius nonton tau tau ilang gitu aja kaya yg udh di tv sebelah," komentar netizen lainnya.

Elif bercerita tentang seorang gadis cilik bernama Elif (Isabella Damla Guvenilir) yang hidup miskin bersama ibunya, Melek (Selin Sezgin). Tak disangka Kenan (Volkan Colpan) ayah kandung Elif masih hidup dan merupakan orang kaya. Namun ia telah menikah dengan Arzu (Melis Cemre Cinar) dan punya anak, Tugce. Arzu dengan segala cara berusaha menghalangi pertemuan Elif dan Melek dengan Kenan.

Elif season 1 yang tayang tahun 2015 di SCTV, meraih sukses besar. Sempat menduduki peringkat pertama meski tayang pada siang hari. Sayangnya kesuksesan Elif memudar di season 2. SCTV sempat menayangkan Elif season 3 pada 2017 tapi tidak sampai selesai.

(dika/ray)

Penulis : Christiya Dika Handayani
Editor: Christiya Dika Handayani
Berita Terkait