Gubernur Ridwan Kamil Akan Kembali Muncul di Film Dilan 1991

TEMPO | 18 Januari 2019 | 19:50 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang sempat muncul di film Dilan 1990 akan kembali tampil di Film Dilan 1991. Dia akan memerankan kepala sekolah Dilan. Produser Max Cinema, Ody Mulya Hidayat menuturkan hal tersebut merupakan kerhotmatan untuk filmnya.

"Penampilan Kang Emil di film ini bukan karena dia Gubernur Jawa Barat, tapi memang dia suka seni," kata Ody dalam konfensi pers Film Dilan 1991 di XXI Kemang Village, Jakarta, Kamis, 17 Januari 2019. Film Dilan 1991, Ody menambahkan, juga sebagai promosi pariwisata Jawa Barat. Romantisme Kota Bandung juga akan ditonjolkan di film ini. Bahkan, gala premiere film ini juga akan dilakukan di Bandung pada 24 Februari 2019.

Penggarapan film Dilan 1991 menurut sutradara Fajar Bustomi lebih sempurna dari film sebelumnya. Secara teknis, alat yang digunakan lebih modern dari film sebelumnya dan juga penentuan lokasinya lebih beragam. Fajar bahkan mengakui biaya penggarapan film ini melebihi anggaran yang sudah ditentukan. Tapi dia yakin dari segi sinematografi film Dilan 1991 akan menyuguhkan gambar yang lebih apik. "Ini merupakan evaluasi dari film Dilan sebelumnya," ucap Fajar Bustomi.

Iqbaal Ramadhan dan Vanesha Prescilla akan tetap bermain sebagai pemeran utama film ini. Mereka mengakui lebih mudah membangun ikatan di antara mereka, dibandingkan film sebelumnya. "Jadi satu tahun enggak ketemu, approach pertama, kita ngobrol menyatukan visi dan misi untuk film ini," tutur Iqbaal. Tidak sulit bagi Iqbaal menumbuhkan perasaan jatuh cinta lagi kepada Vanesha saat memerankan Dilan. Begitu juga dengan Vanesha, juga sepakat soal ikatan yang dibangun lagi antara Dilan dan Milea di film ini lebih mudah dibangun.

TEMPO.CO

Penulis : TEMPO
Editor: TEMPO
Berita Terkait